Wild Rift

Persis Esports Gugur di Turnamen WCS SEA Finals 2022!

Hari ketiga Wild RIft Champions SEA (WCS) Finals 2022 memasuki babak lower bracket dimana Persis Esports bertemu dengan perwakilan asal Vietnam yaitu Cerberus Esports. Sementara SEM9 berhadapan dengan Fennel Adversity. Persis Esports harus berjuang melalui babak lower bracket karena kalah telak oleh RRQ PH dengan skor 0-3. Hasilnya Persis Esports kembali tunduk di hadapan Cerberus Esports dan gugur di turnamen WCS SEA Finals 2022.

Persis Esports Gugur di Turnamen WCS SEA Finals 2022!

Persis Esports bermain di pertandingan pertama hari ketiga menghadapi Cerberus Esports di hari yang ketiga. Pada game pertama Cerberus Esports begitu mendominasi permainan dari Persis Esports. Cerberus Esports begitu disiplin dalam bermain. Team Fight yang dilakukan oleh Cerberus Esports juga sangat baik. Persis Esports yang kesulitan menghadapi Cerberus Esports harus tunduk di game pertama.

Persis Esports Gugur WCS
Sumber: YouTube Wild Rift Esports Indonesia

Di game kedua Persis Esports mulai bisa membaca permainan dari para pemain Cerberus Esports. Terbukti pada game kedua di early game Persis Esports mulai bisa mengimbangi permainan dari Ceberus Esports. Namun memasuki mid game, Cerberus Esports mulai bisa membalik keadaan. Persis Esports tidak mampu menutup game dengan baik dan berhasil dibalik keadaannya oleh Cerberus Esports.

Memasuki game terakhir Cerberus Esports justru lebih mendominasi seperti game pertama. Persis Esports lebih kesulitan akibat tertinggal dua poin. Cerberus Esports bahkan bisa menyelesaikan game ketiga dengan cepat yaitu dengan 17 menit saja. Dengan ini Cerberus Esports menang dengan skor telak yaitu 3-0. Persis Esports juga gugur dar turnamen WCS SEA 2022.

Di pertandingan lain SEM9 yang berhadapan dengann Fennel Adversity juga harus tunduk dengan skor 0-3. SEM9 juga harus gugur pada ajang WCS SEA 2022 bersama dengan Persis Esports. Sementara Cerberus Esports dan Fennel Adversity maju ke babak selanjutnya. Terima kasih Persis Esports yang sudah berjuang pada ajang WCS SEA 2022!