Wild Rift

Patch 3.3c Wild Rift Ungkap Perubahan Untuk 9 Champion

Tidak banyak hal yang diungkapkan oleh Riot Games pada patch terbaru Wild Rift pada minggu ini. Yap, patch terbaru 3.3c minggu ini hanya memberikan buff dan nerf kepada sejumlah champion dari game mobile tersebut.

sumber: twitter/@wildriftID

Tidak perlu berlama lama, mari kita lihat perubahan dari sisi buff. Patch 3.3c minggu ini memberikan perubahan kepada terdapat empat champions Wild Rift. Yang pertama ada Pantheon yang kini mendapatkan perubahan terbarunya. Seperti yang diketahui ini adalah perubahan pertamanya di tahun 2022. Terakhir kali, Pantheon mendapatkan perubahan pada tahun lalu tepatnya patch 2.5 silam.

Riot Games selaku pengembang Wild Rift mengatakan, Champion dari Mount Targon ini kesulitan mempertahankan performanya dalam level permainan yang lebih tinggi selama beberapa waktu. Maka dari itu, Riot Games meningkatkan output damage-nya secara keseluruhan, serta meningkatkan dua skill yaitu Comet Spear dan Aegis Assault.

Fiora juga menerima buff pada patch terbaru Wild Rift 3.3c minggu ini. Riot Games mengatakan, Champion yang berasal dari Demacia ini belum memberikan yang terbaik sesuai keinginan, apalagi di area Baron Lane. Pastinya Riot Games berusaha untuk mengasah kemampuan dan meningkatkan ketahanan Fiora di late game agar dia bisa berkembang lebih baik dalam pertarungan.

Buff yang diterima oleh Renekton kali ini hampir sama dengan yang diterima oleh Fiora. Champion berwujud Buaya sekaligus adik dari Nasus itu tidak segesit yang dibayangkan, khususnya pada late game. Maka dari itu, Riot Games meningkatkan health per level agar dia lebih berdampak dalam pertarungan tim yang menentukan.

Jika Fiora pun memiliki kesulitan di Baron Lane, maka Teemo juga bernasib sama. Riot Games menilai, Champion yang satu ini mengalami beberapa kesulitan di area itu, terutama di level permainan yang lebih tinggi. Pengembang Wild Rift itu ingin membuat pergerakan Teemo lebih cepat lagi, sekaligus memberikan lebih banyak peluang kepada para pemain untuk memanfaatkan damage dan utilitas yang diberikan oleh ability Guerilla Warfare.

Dari sisi nerf, patch 3.3c memberikannya kepada empat Champion lain. Yang pertama adalah Camille yang merupakan Champion yang paling dominan dalam level permainan yang lebih tinggi berkat damage dan utilitas yang dapat diandalkan bagi timnya. Maka dari itu, Riot Games memberikan nerf kepada tiga ability, sekaligus menambahkan fungsi baru untuk Hookshot agar Camille bisa lebih setara.

Jika Fiora dan Teemo lemah di Baron Lane, sebaliknya Jax sangat kuat di area tersebut. Jax mampu mendominasi di early game sekaligus membangun kekuatan yang lebih baik dibandingkan rekan-rekannya di late game. Imbasnya, Riot Games menarik kembali sebagian kekuatan awal Jax agar lawan bisa melakukan counterplay di early game.

Nerf yang diberikan Riot Games kepada Kassadin di patch 3.3b lalu tidak berdampak apa-apa kepadanya. Buktinya, Kassadin masih overpowered bagi pemain Wild Rift, sekaligus dimainkan pada level permainan tinggi. Riot Games tentu melakukan nerf kepada salah satu ability miliknya, yaitu Null Sphere.

Begitu juga dengan Veigar, pemain Wild Rift juga sangat kesulitan menghadapi Champion mungil satu ini. Event Horizon dari Veigar ini membuat para pemain enggan untuk berhadapan dengannya, apalagi satu lawan satu. Untuk itu, Riot Games memberikan nerf kepada ability uniknya tersebut pada patch kali ini.

Selain buff dan nerf kepada Champion di atas di atas, patch 3.3c Wild Rift memberikan penyesuaian kepada Corki. Penyesuaian yang didapatkannya kali ini adalah terdapat perubahan dari beberapa ability Corki, yang tujuannya meningkatkan keseluruhan performa sekaligus mengurangi kemunculannya dalam permainan kompetitif.

Terakhir, tidak banyak hal yang diungkapkan pada patch 3.3c Wild Rift minggu ini. Selain hal-hal di atas, ada juga perubahan untuk beberapa item seperti Gargoyle Enchantment, Guardian Angel Enchantment, Magnetron Enchantment, serta Navori Quickblade. Lalu, patch 3.3c merilis skin champions terbaru yaitu Lunar Goddess Diana, dimana skin tersebut bisa kalian dapatkan pada 9 September mendatang.