BeritaVALORANT

VALORANT Akhirnya Berikan Update Hukuman untuk Pemain Toxic dan AFK

Perilaku toxic dan AFK yang ada sebenarnya meresahkan banyak pihak karena membuat permainan menjadi tidak menyenangkan. Perbuatan ini terjadi di berbagai jenis game yang membuat kita ingin melaporkannya kepada pihak developer. Kedua perbuatan ini ada di mana saja termasuk game FPS besutan Riot Games, VALORANT.

Setelah pada beberapa waktu yang lalu VALORANT menjanjikan akan menghukum pemain yang memiliki sifat toxic dan hobi AFK. Melalui patch 2.05, VALORANT akhirnya merealisasikan janji tersebut dan memberikan perubahan-perubahan yang mungkin membuat pemain akan mengurangi kebiasaan tersebut.

VALORANT menyebut mereka akan membuat deteksi AFK dan memperbarui hukuman untuk pemain yang AFK dan toxic. Selain itu, pendeteksi AFK dan toxic secara tegas akan memperingatkan pemain tanpa pandang bulu dengan tujuan memberikan efek jera kepada pemain tersebut. VALORANT juga memperketat hukuman untuk pemain yang gemar menolak match queue dengan memberikan penalti RR.

Semua penyesuaian ini tentunya jelas dengan tujuan untuk membuat permainan lebih menyenangkan dan demi komunitas VALORANT yang lebih sehat. Bagaimana pendapat kalian tentang hukuman baru ini?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *