VALORANT

Tips untuk Menjadi Duelist yang Lebih Baik di VALORANT

Duelist adalah Agent yang sering di-instalock oleh pemain VALORANT. Bukan tanpa sebab fenomena ini banyak terjadi. Duelist bisa dibilang Agent yang dapat membuat gaya permainan lebih mencolok berkat ability mereka. Jika punya skill bermain tingkat tinggi, dengan menjadi Duelist kalian dapat dengan lebih mudah untuk “memamerkannya”.

Tugas dari Duelist sendiri sebenarnya jauh berbeda dari sekadar pamer skill. Mereka mendapat tanggung jawab untuk melakukan entry atau membuka jalan ke sebuat site. Kemudian, Duelist diharapkan mendapatkan kill pertama dan mempertahankan site sampai pemain lain masuk. Agent ini juga diekspektasi untuk meng-carry tim dan memiliki jumlah kill yang banyak. Maka dari itu, jika kalian adalah botfrag, kata-kata “pujian” biasanya terlontar dari rekan satu tim.

Untuk menghindari hal tersebut, berikut adalah beberapa tips untuk menjadi Duelist yang lebih baik.

Jangan takut untuk melakukan entry

Tak jarang, Duelist justru tidak mau melakukan entry dan membuat tim menunggu di depan site terlalu lama. Salah satu penyebab yang kami yakini adalah pemain-pemain egois ini tidak ingin mencederai KD mereka. Hal tersebut harus kalian hindari ketika bermain sebagai Duelist karena pertama, itu adalah tugas kalian, kedua, bakal merugikan tim, dan ketiga, perilaku ini sangat menyebalkan bagi pemain lain.

Entry sebenarnya bukan hanya tentang mendapat kill pertama, namun lebih ke mencari informasi mengenai musuh yang berada di sebuah site. Karenanya, mati saat melakukan entry merupakan hal yang wajar mengingat kemungkinan ada lebih dari satu musuh di site sangat besar. Belum lagi jika musuh tersebut juga mengeluarkan segala kemampuannya seperti molly, flash, dan lain sebagainya untuk mengisolasi Duelist tersebut ketika sudah masuk ke site.

Kuasai kemampuan Duelist yang dimainkan

Masih berhubungan dengan entry, untuk memudahkan kalian menjalankan tugas tersebut, kami sangat menyarankan kepada kalian untuk menguasai betul kemampuan Duelist yang digunakan. Sejauh ini, ada enam Agent dengan peran Duelist yang bisa dimainkan. Tentunya, setiap Duelist memiliki kemampuan unik merek tersendiri.

Meski dash merupakan kemampuan terpenting dari Jett, jangan lupakan juga kemampuan lain yang dimilikinya, terutama kemampuan mengeluarkan smoke. Dibanding smoke dari Controller, Cloudburst dapat dikendalikan dengan menekan tombol C (default) dan mengarahkannya dengan mouse. Sebelum melakukan entry, gunakan Cloudburst dan dash ke dalam smoke tersebut untuk memberikan perlindungan ekstra. 

Untuk Raze, menguasai satchel adalah sebuah kewajiban jika ingin menggunakan Duelist. Mempelajari sejumlah lineup Gatecrash serta trik-trik lain ketika memakai Yoru sangat kami sarankan. Pergerakan yang luwes dan penggunaan Fastlane yang baik akan memudahkan kalian melakukan entry ketika bermain sebagai Neon. Untuk Reyna serta Phoenix, kuasai cara menggunakan flash mereka yang baik dan benar. 

Komunikasi dengan pemain lain

Entry tak bisa dilakukan sembarangan. Ketika menjadi Duelist, kalian tidak bisa langsung begitu saja masuk ke site. Dalam tugas entry, Duelist adalah aktor utama, sementara pemain adalah aktor pendukung. Maka dari itu, komunikasi antar sesama pemain menjadi kunci keberhasilan dari sebuah entry

Pertama, tentu menunggu informasi yang diberikan oleh Initiator kalian. Kedua, Controller menyiapkan smoke untuk diletakkan di sejumlah area penting. Setelahnya, ketika semua sudah siap, barulah kalian sebagai Duelist maju untuk melakukan entry. Jangan sungkan untuk meminta bantuan kepada pemain yang menggunakan Initiator dengan kemampuan flash.

Tugas Duelist tidak berakhir di Defender

Tugas Duelist tidak berakhir begitu saja ketika menjadi Defender. Pemain Jett biasanya akan dipercaya untuk memegang Operator dan menahan angle tertentu. Raze dapat mencari informasi awal dengan Boom Bot milikinya. Bersama dengan Phoenix, Raze juga dapat menahan push yang dilakukan musuh dengan molly masing-masing. Reyna dan Yoru dapat berperan sebagai flanker atau menggunakan flash saat melakukan retake.

Asah terus akurasi tembakan kalian

Tips terakhir adalah mengasah tembakan kalian supaya lebih akurat dan mematikan. Semua pemain sebenarnya harus memiliki akurasi tembakan yang baik, namun bagi seorang Duelist, hal ini lebih dari kata wajib. Kalian adalah main fragger dari sebuah tim dan diharapkan mampu mendapat first blood di setiap rondenya. Memiliki aim yang keras dapat sangat membantu kalian ketika melakukan entry.