VALORANT

Pensiun dari CS:GO, Xccurate Bakal Fokus ke VALORANT

Salah satu pemain asal Indonesia yang telah malang-melintang di scene CS:GO, xccurate, mengumumkan pensiun dari kompetisi game tersebut. Pria bernama asli Kevin Susanto itu mengumumkan hal tersebut melalui sebuah cuitan di Twitter. 

“Hari ini, saya ingin mengumumkan bahwa saya telah pensiun dari kompetisi CS:GO. Saya telah melewati banyak pengalaman naik turun di CS:GO. Saya ingin berterima kasih kepada tim dan rekan yang telah menemani perjalanan saya selama ini. Terima kasih Recca Esports, TYLOO, dan NKT untuk pengalaman, kesempatan, dan raihan yang sudah kita capai bersama sebagai tim,” ungkap xccurate.

Kakak dari f0rsakeN ini telah bermain CS:GO secara profesional sejak tahun 2015. Setelah Recca Esports, dia memutuskan untuk pindah ke TYLOO di mana dirinya sempat mencicipi turnamen Major. Menariknya, di penutup pernyataan yang diberikan, xccurate mengatakan bahwa dirinya akan lebih fokus ke game serupa buatan Riot Games, VALORANT. Sayangnya, belum jelas apakah dirinya bakal terjun ke kompetisi VALORANT atau tidak.

Xccurate sendiri sudah pernah berkompetisi di sejumlah turnamen VALORANT. Terakhir, dia menjadi pemain sementara yang menggantikan roseaufy untuk tim Persija Esports. Xccurate turut membantu Persija dalam menembus babak Playoff VCT Challengers Indonesia Stage 2. Setelahnya, ia tidak lagi memperkuat tim manapun.

Tentu, ketertarikan xccurate bermain VALORANT membuka banyak peluang. Tak sedikit yang berharap dia akan bergabung dengan tim dari f0rsakeN, Paper Rex (PRX). Kiprah PRX di tahun 2022 ini sangat bagus, menjadi juara empat di VCT Masters Reykjavik, finalis Masters Copenhagen, dan berkompetisi di Champions Istanbul. Sayangnya, di kompetisi terakhir, PRX harus tereliminasi lebih awal di babak penyisihan grup.

Pindahnya pemain CS:GO ke VALORANT bukan lagi hal yang baru. Sang adik dari xccurate merupakan bagian dari “trend” yang sedang menjamur ini. Menarik untuk disimak bagaimana xccurate merencanakan masa depannya setelah pengumuman tersebut. Format dari kompetisi VALORANT sendiri akan mengalami perubahan di tahun 2023, di mana akan ada 10 tim di setiap wilayah yang akan bertanding di Pro League.