VALORANT

Patch 5.09 Usung Perbaikan Bug, Agent Baru Harbor Dapatkan Perbaikan Paling Banyak

Kita tahu bahwa dalam waktu tertentu, VALORANT memberikan update terbarunya melalui patch yang dirilis setiap hari Selasa. Artinya, pada minggu ini VALORANT resmi merilis patch terbaru 5.09. Patch yang dirilis pada minggu ini tidak membawa banyak perubahan. Dengan kata lain, patch baru tersebut hanya memperbaiki bug-bug yang mengganggu pemain.

Melihat perbaikan bug yang menjadi catatan patch 5.09, ada satu agent yang mendapat perbaikan yang cukup banyak, yaitu agent terbaru VALORANT, Harbor. Ia merupakan agent terbaru yang dirilis pada patch sebelumnya, yaitu 5.08.

Sejak kemunculannya pada patch tersebut hingga sekarang, VALORANT melihat banyak sekali bug-bug yang mengganggu gameplay dari Harbor. Bukan hanya gameplay, hampir semua ability dari agent yang ke 21 terdampak dari bug yang mengganggu. Artinya, sebelum diperbaiki VALORANT menemukan beberapa kejanggalan-kejanggalan yang didapatkannya dari Harbor.

Di antaranya, Cascade yang terkadang menghilang saat berpaling darinya, musuh yang menembus Cove tidak mendapatkan efek buta pada jarak tertentu, High Tide yang memiliki celah lebar pada map tertentu, dan geyser Reckoning yang tidak muncul di tempat pemain berdiri.

Patch 5.09 VALORANT
Sumber: twitter/@PlayVALORANT

Selanjutnya, Skye juga mendapat hal serupa pada patch 5.09 minggu ini. Berbeda dengan Harbor, VALORANT memfokuskan untuk memperbaiki Seekers dari agent tersebut. Di patch ini, ada perubahan kecil pada cara Seekers Skye menghindari rintangan setelah secara visual berhasil menemukan target. Seekers Skye juga tak lama memberi efek nearsight pada musuh tak berwujud saat mereka terkena Ultimate miliknya tersebut.

“Sepanjang tahun ini, kami melakukan perbaikan pada Seekers Skye secara berkala sehingga dapat menjangkau target dengan lebih andal dan efisien,” ujar VALORANT dalam keterangan resminya (1/11).

Selain Harbor dan Skye, beberapa agent lain juga menerima perbaikan bug yang mengganggu, seperti Yoru, Fade, Reyna, dan Sage. Berikut adalah catatan perbaikan yang didapatkan masing-masing agent tersebut.

  • Perbaikan masalah saat Yoru masih berada dalam mode stealth dan tak terlihat jika dia terkena detain saat menggunakan Dimensional Drift. Efek detain kini menginterupsi penggunaan ability dengan benar.
  • Perbaikan masalah saat Fade bisa mengaktifkan proyektil Haunt dan Seize agar terjatuh selagi dia dalam kondisi suppress.
  • Perbaikan bug saat Reyna otomatis heal setelah terkena kill ketika menggunakan Empress meski dia dalam kondisi suppress.
  • Perbaikan masalah saat Sage bisa langsung menghancurkan Barrier dengan membenturkan diri ke sudut.

Itulah sejumlah perbaikan yang dihadirkan pada patch 5.09 yang dirilis pada minggu ini. Walaupun tidak banyak memberikan update, namun VALORANT sengaja melakukan ini untuk membawa update yang lebih banyak pada patch selanjutnya.

“Catatan patch kali ini cukup ringan karena kami sedang mempersiapkan sesuatu yang besar di Patch 5.10, tutup VALORANT.

Menurut kalian sobat Metaco, update apa yang bakal dirilis VALORANT pada patch 5.10 mendatang?