BeritaVALORANT

Juara TI Dua Kali OG Resmi Bentuk divisi VALORANT

Esports VALORANT kini telah diminati oleh banyak organisasi besar, mulai dari Indonesia hingga organisasi esports yang telah mendunia. Salah satu organisasi yang memberikan perhatian terhadap industri esports VALORANT adalah OG. Tim yang dibentuk oleh N0Tail ini akhirnya membentuk divisi VALORANT mereka.

Juara The International dua kali ini mengakuisisi roster Monkey Business yang menjadi salah satu dari empat tim yang berhasil lolos ke VCT 2021: Challengers Series 2 setelah mengalahkan Guild Esports.

Roster ini terdiri dari mantan pemain CS:GO dan Overwatch dan tentunya memiliki jam terbang kompetitif yang cukup lama. Pemain yang mengisi roster OG VALORANT adalah aKm, ellement, OniBy, dan unKOE. Untuk kepelatihan, daemoN nantinya akan mengisi kursi kepelatihan dari OG Esports.

OG sendiri saat ini telah memilki beberapa divisi diantaranya adalah divisi Dota 2 yang sangat terkenal, divisi CS:GO yang saat ini sedang bertanding di IEM Katowice XV, divisi Smash, dan divisi VALORANT

Tentunya menarik untuk ditunggu bagaimana performa tim ini setelah bersama OG mengingat mereka adalah calon-calon pemain kuat di Eropa. Kedatangan OG akan membuat persaingan VALORANT semakin panas dan menantang nantinya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *