Teamfight Tactics

Beberapa Hal Kecil yang Perlu Diperhatikan di Teamfight Tactics!

Sebelumnya, kami sudah membahas tentang beberapa kesalahan yang sebaiknya tidak dilakukan di Teamfight Tactics. Kali ini kami akan membahas beberapa hal kecil yang perlu diperhatikan agar bisa memenangkan pertandingan di Teamfight Tactics. Hal kecil ini bisa saja membuat kalian bisa membangun board terkuat diantara pemain lainnya. Berikut hal-hal yang harus kalian perhatikan selama bermain.

Scouting

Scouting adalah mengawasi board yang dimiliki oleh lawan. Dalam satu lobby akan ada 8 pemain dan jika kalian mengklik nama setiap pemain, maka akan berkunjung ke setiap board pemain yang dipilih. Dengan begitu, kalian bisa melihat susunan Champion dan bahkan item yang dimiliki lawan. Informasi ini sangat berguna untuk melakukan scouting. Dengan scouting kalian bisa lebih memikirkan untuk bermain Comps yang lebih bagus dibandingkan lawannya, menghitung sudah berapa Champion yang dimiliki lawan, dan masih banyak lagi. Scouting sangat penting untuk bisa membantu kalian memenangkan pertandingan.

Spatula

Sumber: Lolchess

Bagi kalian yang baru bermain Teamfight Tactics, Spatula adalah item yang bagus. Golden Spatula bisa muncul dari Carousel dan setelah membunuh minion atau scutle. Efek dari Spatula adalah bisa melakukan craft emblem Selain itu jika kalian menggabungkan 2 Spatula akan mendapatkan Tactical Crown yang efeknya adalah menambah 1 slot Champion di board. Banyak sekali kan manfaat Spatula? Jadi jangan ragu untuk mengambil Spatula jika kalian memiliki kesempatan.

Situasional Item

Sumber: Lolchess

Situasional Item atau yang lebih dikenal membuat item sesuai kondisi. Walaupun banyak yang merekomendasikan item dari berbagai sumber, ada kalanya kalian harus membuat item sesuai kondisi. Contohnya ketika kalian tidak mendapatkan pecahan item yang tidak sesuai, maka kalian harus membuat item alternatif. Begitu juga ketika lawan banyak yang menggunakan trait dengan regen HP yang tinggi seperti Disco, kalian harus membuat item anti regen seperti Red Buff atau Sunfire Cape. Ketika bertemu musuh dengan armor yang besar, gunakan Last Whisper.

Pemilihan Augment

Pemilihan Augment juga bisa menjadi hal kecil yang harus diperhatikan. Dalam pemilihan Augment, kalian bisa melakukan reroll sebanyak 3 kali. Pilihlah Augment terbaik untuk Comps yang sedang kalian gunakan. Jika kalian bermain Fast 9 maka yang perlu kalian butuhkan adalah Augment yang meningkatkan ekonomi. Sedangkan jika kalian sedang bermain Comps yang membutuhkan damage besar pilihlah Combat Augment. Adapun Augment untuk membantu menjadikan item kalian jika kalian kekurangan pecahan item. Jadi pilihlah dengan bijak ketika memilih Augment karena setiap pertandingan hanya bisa mendapatkan 3 kalo Augment.

Itulah beberapa hal kecil yang perlu diperhatikan dalam bermain Teamfight Tactics. Untuk memenangkan pertandingan diperlukan strategi dan cara berpikir yang baik dan mungkin hal kecil yang disebutkan di atas bisa membuat kalian bisa membuat board terbaik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *