PUBG

PMGC 2021 East League Finals Day 1: Awal Buruk Bagi Tim Indonesia

PUBG Mobile Global Championship (PMGC) 2021 East telah memasuki babak akhir yaitu league finals. Tentunya di babak ini semua tim akan menunjukkan kekuatan yang sebenarnya dan tidak ada lagi ruang untuk kesalahan.

Pada league final hari pertama, tim-tim yang sebelumnya di posisi bawah leaderboard Super Weekend seperti D’Xavier dan Damwon Gaming justru memberikan perfoma yang mengejutkan pada hari ini. Sedangkan kedua tim Indonesia belum dapat memberikan hasil yang bagus sejauh ini agar mereka dapat berada di posisi yang aman.

Berikut adalah rekap singkat PMGC 2021 East League Finals Day 1.

Rekap PMGC 2021 East League Finals Day 1

Awal ronde di babak kali ini langsung dimulai dengan pertarungan yang sengit. Namun berkat permainan dari D’Xavier, mereka berhasil mencuri kemenangan yang seharusnya berada di tangan Team Secret, menjadikan D’Xavier mendapatkan WWCD dengan sebanyak 20 poin.

Ronde kedua secara spetakuler didominasi oleh Damwon Gaming dari awal pertandingan. Damwon Gaming mendapatkan WWCD dan 19 kill yang membuat mereka mengantongi sebanyak 34 poin.

Memasuki ronde ketiga Genesis Dogma GIDS sudah mengusai safe zone akhir. Namun dikarenakan mereka terlalu fokus terhadap Nova Esports, D’Xavier mendapat kesempatan untuk menyerang Genesis Dogma GIDS dari arah berlawanan. Hasilnya D’Xavier lagi-lagi berhasil mencuri kemenangan tersebut dengan poin sebanyak 26.

Lanjut ronde keempat sang pemimpin leaderboard Super Weekend yaitu The Infinity akhirnya memberikan perfoma yang bagus. Meskipun mereka sempat kehilangan satu pemain, namun hal tersebut tidak menghentikan skill individu yang mereka miliki. Hasil tersebut membuat mereka mendapatkan WWCD dengan poin sebanyak 31.

Pada ronde kelima akhirnya Stalwart Esports yang sebelumnya menjadi salah satu langganan WWCD di reguler season juga mendapat giliran WWCD. Berkat posisi krusial yang ditempati oleh Stalwart Esports, membuat mereka meraih WWCD dengan sebanyak 28 poin.

Kemudian pada ronde keenam Rico Infinity memanfaatkan satu-satunya bangunan memasuki circle terakhir. Menjadikan mereka WWCD sebanyak 24 poin.

https://www.instagram.com/p/CXyoBojP4dZ/

Dengan berakhirnya hari pertama league finals maka Damwon Gaming unggul di leaderboard sementara dengan perolehan 78 poin. Kemudian di posisi kedua hanya selisih tiga poin terdapat Nova Esports yang tidak mendapatkan WWCD sama sekali dengan perolehan poin sebanyak 75.

Di sisi lain Genesis Dogma GIDS untuk sementara harus berada di posisi ke 10 dengan total raihan 31 poin. Sedangkan Bigetron RA hampir berada di ujung leaderboard dengan 22 poin.

Kalian bisa melihat rangkaian pertandingan PMGC 2021 East melalui channel YouTube resmi PUBG Mobile Indonesia .Semoga di hari kedua nanti kedua tim Indonesia tersebut dapat memberikan perfoma yang bagus ya sobat METACO!