PUBG

Ini Dia Statistik Pemain-Pemain Terbaik Di Fase Liga PMPL ID Season 5

PMPL ID 2022 Spring telah menyelesaikan fase pertamanya, Country League. Di fase tersebut, NFT Esports berhasil keluar sebagai juaranya. Berakhirnya sebuah kompetisi rasanya tidak akan lengkap tanpa membicarakan pemain mana yang memiliki statistik terbaik selama kompetisi berlangsung. 

Berikut adalah statistik terbaik yang dimiliki oleh pemain PMPL ID 2022 Spring.

Top Eliminator: EVOS Redface

Dilihat dari jumlah eliminasi di sepanjang turnamen, EVOS Redface keluar sebagai yang pemain terbaik PMPL ID Season 5. Selama tiga pekan kompetisi, Redface sukses mengeliminasi 86 pemain dan mencatatkan total damage yang tinggi, yaitu 19.643 damage.

Statistik Pemain Terbaik PMPL ID
Sumber: EVOS Esports

Di posisi kedua ada RRQ Nerpehko dengan 81 eliminasi. Nerpehko memang menjadi pemain yang cukup konsisten di dua pekan pertama, di mana dia berhasil merajai Top Eliminator. Tak jauh di bawahnya ada pemain Zone Esports, MineraaL, dengan perolehan 80 eliminasi.

Pemain dari Alter Ego, fanatic5x, berhasil merebut penghargaan Gunslinger di minggu ketiga Country League. Hingga pekan ketiga turnamen, fanatic berhasil mengumpulkan 77 eliminasi dengan total damage sebesar 15.761. Fanatic memang cukup mendominasi di pekan ketiga PMPL ID 2022 Spring, di mana dia menjadi Top Eliminator di hari kedua dan keempat. Dia juga mencatatkan 14 headshot selama kompetisi berlangsung.

Grenade Master: RRQ Mort

Mendapat poin eliminasi dengan menembaki musuh adalah hal yang biasa di PUBG Mobile. Jadi luar biasa apabila kita melakukannya dengan sebuah granat. Hingga minggu ketiga PMPL ID 2022 Spring, RRQ Mort keluar sebagai pemain yang paling banyak mendapatkan eliminasi dengan granat, yaitu sebanyak 11 eliminasi.

NFT ramones berada di bawah Mort dengan selisih satu eliminasi saja. Sepuluh poin eliminasi dari granat milik ramones jelas menjadi salah satu faktor pembantu yang membuat timnya menjadi juara di Country League. Menyusul keduanya ada AURA Jayden, NFT BADMAN, dan BTR Zuxxy yang sama-sama memiliki sembilan eliminasi menggunakan granat.

Field Medic: RRQ Mort

RRQ Mort
Sumber: RRQ

Selain memiliki poin eliminasi terbanyak menggunakan granat, RRQ Mort juga menjadi pemain dengan paling banyak menolong rekan-rekannya yang ter-knock down. Dengan rata-rata 30 rescue, RRQ Mort jelas menjalankan perannya sebagai support dengan baik.

Dengan rata-rata yang sama yaitu 28 rescue, GPX Mattoi dan DG Rancid berada di posisi kedua. AE fanatic5x tak hanya mencatatkan jumlah eliminasi yang banyak, tetapi juga mencatatkan rata-rata rescue yang tinggi, yaitu sebanyak 26. Dengan selisih satu angka, ada BNW Barrier yang masuk jajaran Field Medic terbaik.

Eagle Eye: VOIN Dabs2K

VOIN Dabs2K
Sumber: VOIN Esports

Hingga minggu ketiga kompetisi berlangsung, belum ada yang mampu menyaingi jarak eliminasi terjauh dari pemain VOIN Esports, Dabs2K. Dia memang bisa dibilang memiliki mata elang dengan jarak eliminasi sebesar 371m.

Selain menempatkan diri di jajaran Top Eliminator, Z1 MineraaL juga mampu mencatatkan jarak eliminasi yang jauh, yaitu di 342m. Di posisi ketiga, ada sniper dari ONIC Esports, cleon, yang memiliki catatan jarak eliminasi di angka 334m.

Survivor: ION Frenzzy

ION Frennzzy
Sumber: ION Esports

Game berjenis battle royale bukan hanya soal banyaknya eliminasi, tetapi juga selama apa kalian mampu bertahan hidup di sebuah pertandingan. ION Frenzzy keluar sebagai pemain yang memiliki catatan waktu bertahan hidup terlama di kompetisi. Selama tiga pekan pertandingan, Frenzzy mampu bertahan selama 20 menit dan 19 detik.

AE fanatic5x kembali masuk ke dalam top statistik PMPL ID 2022 Spring. Pemain satu ini mampu mencatatkan rata-rata waktu bertahan selama 20 menit dan 16 detik. Kemampuan yang dimiliki oleh fanatic jelas sangat dibutuhkan timnya. Menyusul keduanya ada NFT Dron, SG Ikyar, dan BOOM VokerDy yang berhasil masuk ke lima besar Survivor.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *