BeritaPUBG

Breaking News! Aerowolf LIMAX Diban dari Semua Turnamen Resmi PUBG Mobile!

Berbeda dengan dulu, beberapa game selalu melindungi pemain esports profesional pada generasi kali ini. Tentu saja, pelanggaran manajemen dapat membuat publisher atau developer game bertindak atas kasus yang terjadi langsung. Sebut saja kasus terbesar yang pernah ada di esports, Echo Fox dimana akibat gagalnya manajemen menyelesaikan masalah mereka, tim ini sampai hancur dan bahkan dikeluarkan dari liga kompetitif besar. Tentu saja, perlindungan ini dapat membuat pemain bermain dengan tenang tanpa memikirkan hal lainnya.

Pada hari ini (16/06) PUBG Mobile memberikan sebuah pengumuman yang mengejutkan banyak orang. Tim PUBG Mobile kelas dunia, Aerowolf LIMAX resmi di-ban dari semua kompetitif resmi PUBG Mobile seluruh dunia. Hukuman ini bukan diberikan untuk pemain melainkan untuk manajemen mereka yang telah lalai dan menyebabkan kerugian finansial terhadap pemain.

https://www.instagram.com/p/CQLHVLZrJ2_/

Ban ini diperlakukan mulai dari sekarang hingga 31 Desember 2022 yang artinya tim yang melibatkan nama manajemen Aerowolf LIMAX hanya bisa bermain pada tahun 2023 mendatang. Tentu saja, banyak yang bertanya-tanya bagaimana nantinya nasib pemain yang sedang membela tim ini.

Sayang sekali, kelalaian ini sangat mencoreng nama mereka padahal tim ini telah berhasil lolos ke turnamen kelas dunia PMGC Season 0 kemarin. Tidak hanya itu, Aerowolf LIMAX bahkan pernah menjuarai PMPL Indonesia Finals pada 2020 lalu. Tentu saja, kesalahan fatal ini membuat semua fans marah terhadap tim berlogo serigala ini.

Melihat keterangan yang ada, ada kemungkinan slot kosong yang ada di PMPL ID nantinya akan diberikan kepada pemain Aerowolf LIMAX namun tidak di bawah manajemen Aerowolf mengingat peringatan ini hanya ditujukan untuk manajemen mereka. 

Bagaimana pendapat kalian tentang hal ini?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *