Panduan

Rekomendasi Build Miraidon di Pokemon UNITE!

Miraidon menjadi Pokemon EX keempat yang hadir di Pokemon UNITE. Sebelumnya Pokemon EX yang sudah dirilis di Pokemon UNITE adalah Zacian, Mewtwo X, dan Mewtwo Y. Dengan hadirnya Miraidon, sekarang ia masih mendominasi di ranked karena masih sangat kuat dan cukup overpower layaknya Pokemon EX saat pertama kali dirilis. Namun karena belum ada yang membuat panduan tentang Miraidon, kami akan memberikan panduan rekomendasi build Miraidon di Pokemon UNITE!

Panduan Dan Rekomendasi Build Miraidon di Pokemon UNITE!

Seperti pada Pokemon pada umumnya, Miraidon mempunyai empat move yang bisa kalian coba. Untuk move pertama yang cocok digunakan Miraidon adalah gabungan antara Charge Beam dengan Thunder. Move dari Charge Beam memiliki Area of Effect (AoE) yang bisa memberikan damage ke musuh secara area yang cukup luas. Lalu Thunder memiliki efek pengurangan movement speed ketika terkena musuh.

Miraidon-Move-1
Sumber Gambar: unitedb

Untuk Held Item yang digunakan oleh Miraidon adalah Slick Spoon karena selain meningkat special attack dari Miraidon, held item ini juga mengabaikan special defense lawan sehingga akan membuat Miraidon semakin kuat. Lalu gunakan Wise Glasses agar Miraidon mendapatkan penambahan Special Attack yang juga nanti bisa digabungkan dengan efek Charge Beam. Terakhir gunakan Curse Incese untuk mengurangi efek regen atau shield yang dimiliki lawan. Opsionalnya kalian juga bisa gunakan Choice Specs jika lebih menyukai build Miraidon dengan full damage.

Miraidon-Move-2
Sumber Gambar: unitedb

Lalu move kedua Miraidon adalah gabungan antara Electro Drift dengan Parabolic Charge. Untuk Electro Drift, Miraidon akan melakukan dash kepada lawan. Jika Miraidon mengenai lawan dan HP-nya sudah dibawah 50 persen, Electro Drift akan memberikan damage yang lebih besar. Sementara untuk Parabolic Charge akan membuat Miraidon meregenerasi HP ketika memberikan damage kepada musuh.

Held Item yang digunakan untuk Miraidon pada move ini masih sama yaitu dengan menggunakan Slick Spoon, Cursed Bangle, dan Wise Glasses. Opsionalnya gunakan Choice Specs juga jika kalian membutuhkan damage yang lebih tinggi.

Dari Emblem tentu saja Miraidon sangat bagus menggunakan Emblem yang menambahkan special attack agar bisa menambahkan damage maksimal. Sementara untuk Battle Item gunakan Eject Button karena Miraidon cukup minim escape tool. Namun jika musuh mempunyai banyak crowd control gunakan Full Heal.

Untuk pemilihan move kalian bisa gunakan Charge Beam dan Thunder jika ingin melakukan burst damage kepada lawan. Sementara untuk Electro Drift & Parabolic Charge bisa digunakan jika kalian ingin mendapatkan buff seperti anti crowd control dan memiliki escape tool karena Electro Drift satu-satunya move yang mempunyai efek dash.

Itulah panduan rekomendasi build Pokemon EX baru yaitu Miraidon. Semoga membantu kalian untuk bisa menggunakan Miraidon ya sobat METACO!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *