Panduan

Panduan Deck Marvel Snap: Cara Menggunakan Deck Heimdall/Movement

Movement adalah salah satu mekanisme Marvel Snap yang unik karena membuatmu bisa memindahkan kartu dari satu lokasi ke lokasi lain. Beberapa kartu di Marvel Snap juga punya efek pindah ini, atau punya efek unik jika berpindah tempat. Karena jumlahnya cukup, tentu saja ada deck yang sepenuhnya memanfaatkan mekanisme ini.

Deck tipe ini merupakan salah satu yang cukup sulit digunakan. Jadi kalau kamu ingin mencoba, pastikan kamu ahli dan bisa merancang rencana hingga dua atau bahkan tiga giliran ke depan.

Kartu Kunci

panduan-deck-marvel-snap-heimdall-movement

Sulit menentukan kartu mana yang termasuk sebagai kartu kunci untuk deck Movement. Ini karena hampir semua kartu berguna atau paling tidak bergantung satu sama lain.

Kamu perlu kartu untuk memindahkan kartu lain. Peran ini jatuh ke Heimdall, Iron Fist, Doctor Strange, dan juga Cloak. Keduanya ada di energi yang berbeda dan bisa dimainkan on-curve atau lewat combo dalam satu giliran.

Kedua, kamu perlu kartu yang bersinergi atau punya efek tertentu ketika berpindah tempat. Vulture dan Human Torch misalnya, akan jadi lebih kuat jika berpindah lokasi. Kraven dan Miles Morales akan sangat diuntungkan dari setiap perpindahan yang terjadi. Multiple Man bisa mengisi beberapa lokasi seorang diri. Lalu ada Vision yang sangat fleksibel karena bisa pindah berkali-kali

Variasi

panduan-deck-marvel-snap-heimdall-movement-variasi

Karena kartu pentingnya sangat banyak, ruang untuk variasi juga jadi sedikit. Pilihanmu adalah apakah kamu ingin menambah kartu yang bersinergi dengan deck-mu atau memasang tech card?

Jika kamu ingin meningkatkan sinergi deck, kamu bisa membawa kartu seperti Dagger dan/atau Hulk Buster. Dagger adalah Kraven dengan efek yang terbalik, alias ia diuntungkan justru ketika berpindah ke lokasi yang ramai. Sementara itu Hulk Buster bisa kamu tempel ke Multiple Man, Vulture, atau Human Torch untuk membuat mereka jadi lebih kuat.

Untuk tech, jujur saja, pilihanmu juga tidak terlalu banyak. Kamu bisa membawa kartu seperti Polaris atau Captain Marvel. Namun umumnya kamu tidak akan punya banyak ruang untuk memainkan mereka.

Kelebihan

panduan-deck-marvel-snap-heimdall-movement-list

Meskipun sulit digunakan, deck movement juga tergolong sulit ditanggulangi jika game plan-nya berjalan lancar. Ini karena menanggapi game plan deck movement berarti harus ikut pindah fokus ke lokasi lain, padahal deck movement bisa dengan mudah pindah ke lokasi lain jika ingin.

Kekurangan

Karena tidak ada deck lain yang menggunakan kartu-kartu yang sama, deck movement cenderung sangat mudah ditebak. Namun yang jadi kelemahan terbesar adalah deck ini sangat bergantung pada bagus tidaklah lokasi yang ada. Satu lokasi yang buruk saja bisa membuat deck ini jadi sangat sulit dimainkan. Lalu jika ada satu lokasi yang ‘mengunci’ rencanamu seperti Professor X, kamu harus langsung Escape.

Cara Memainkan Deck Movement

panduan-deck-marvel-snap-heimdall-movement-contoh

Untuk dua giliran awal, kamu bisa memainkan kartu setup seperti Kraven atau Multiple Man. Kamu biasanya tidak ingin langsung memindah-mindahkan kartu agar lawan tidak bisa menebak rencanamu dengan mudah.

Setelah itu, di giliran tiga, empat, atau bahkan lima, kamu harus melihat apa yang bisa kamu lakukan serta apa yang bisa dan sebaiknya kamu pindahkan. Biasanya kamu ingin memainkan dua kartu sekaligus untuk langsung menjalankan combo-mu. Misalnya di giliran empat kamu ingin menggunakan Iron Fist lalu Hulk Buster yang ditempelkan ke Multiple Man. Atau di giliran tiga kamu menggunakan Vulture lalu di giliran berikutnya kamu ingin memainkan Doctor Strange.

Kenali kemungkinan play yang memberikanmu Power terbesar saat itu. Namun di saat yang sama pastikan kamu masih bisa menggerakkan kartumu di giliran lima atau enam jika memang perlu. Jika misalnya kamu terlanjur mengisi lokasi di kiri hingga penuh, kamu mungkin tidak bisa lagu menggunakan Heimdall. Jadi kamu juga harus hati-hati menentukan ke mana kartumu digerakkan sepanjang permainan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *