Panduan Champion Wild Rift: Zed
Sebagai Assassin, Zed merupakan champion yang memiliki kemampuan untuk membunuh musuh dengan cepat dan dapat meninggalkan pertarungan setelah membunuh dengan mudah. Hal ini membuatnya menjadi salah satu Champion populer di League of Legends: Wild Rift.
Namun, menguasai Champion ini tidaklah semudah yang dikira. Hal ini karena untuk menguasainya kita membutuhkan kemampuan untuk aware dengan situasi sekitar, perhitungan yang tepat, dan beberapa faktor lain. Berikut adalah Panduan Champion Wild Rift Zed.
Kelebihan
- Memiliki banyak escape tool dan utility yang membuatnya sulit ditangkap
- Memiliki damage yang cukup besar
Kekurangan
- Tidak memiliki CC
- Menguasainya cukup sulit
Skill Zed
Contempt for the Weak
Ketika menyerang musuh yang memiliki HP di bawah 50 persen, Zed akan memberikan bonus magic damage yang setara dengan 7 persen HP musuh. Memiliki cooldown 10 detik.
Razor Shuriken
Zed dan bayangannya melemparkan sebuah shuriken yang memberikan 80 (+100 persen AD) physical damage kepada musuh yang pertama kali terkena dan 48 (60 persen AD) physical damage kepada musuh lain yang berada di jalur shuriken.
Living Shadow
Pasif: Mendapatkan 35 energy ketika skill miliknya mengenai musuh yang sama dua kali. Energi hanya bisa didapat sekali per-skill yang di cast.
Aktif: Menciptakan sebuah bayangan kedepan yang akan bertahan selama 4,5 detik. Mengaktifkan kembali Living Shadow akan mengganti posisinya dengan bayangannya.
Shadow Slash
Zed dan musuhnya berputar dan memberikan 70 (+80 persen bonus AD) physical damage dan memberikan slow sebesar 25 persen selama 1,5 detik. Setiap musuh yang terkena putaran tersebut akan mengurangi cooldown Living Shadow sebesar dua detik.
Death Mark
Menjadi untargetable dan mengejar Champion musuh yang ditarget serta menandai mereka. Setelah 3,5 detik, tanda tersebut akan memberikan physical damage setara 64 (100 persen AD) ditambah 25 persen damage yang diberikan Zed kepada target ketika tanda aktif. Bayangan sebelum menggunakan Death Mark akan tertinggal di belakang dan bertahan selama enam detik. Ia dapat mengaktifkan kembali Death Mark untuk mengubah posisinya dengan bayangan.
Skill Build
Demi mendapatkan damage terbesar dengan cepat, Zed sangat direkomendasikan untuk meng-upgrade Razor Shuriken terlebih dahulu. Hal ini karena ia dapat memberikan damage lebih besar dengan Razor Shuriken terutama ketika ada bayangan di sekitar musuh. Disusul dengan Shadow Slash yang juga memberikan damage dan terakhir Living Shadow untuk membuatnya lebih kuat.
Rune Build
Sebagai assassin yang memberikan damage cepat, Zed sangat direkomendasikan untuk menggunakan Electrocute. Hal ini karena efek yang Electrocute membuatnya bisa membunuh musuh lebih cepat. Disusul dengan Brutal yang memberikan penetrasi serta disusul dengan Spirit Walker dan Hunter Genius untuk membuat Zed memiliki tenacity dan cooldown reduction yang membuatnya menjadi Assassin sesungguhnya.
Summoner’s Spell
Item Build Zed
Youmu Ghostblade sangat direkomendasikan untuk pemain Zed agar mendapatkan armor penetration serta movement speed tambahan untuk memburu musuh. Disusul dengan Duskblade of Draktharr, Black Cleaver yang memberikan armor penetration serta Death’s Dance yang memberikan heal berdasarkan damage yang diberikannya dengan damagenya tentunya membuatnya semakin lebih kuat. Terakhir, gunakan Guardian Angel agar membuatnya lebih sustain
Bermain Sebagai Zed
Kunci bermain sebagai Zed adalah penguasaan mekanisme yang kuat. Hal ini karena assassin sepertinya harus memiliki tangan yang cepat untuk bisa masuk membunuh target lalu keluar dengan cepat, ditambah dengan kemampuan skill shot Razor Shuriken tidak miss serta pemanfaatan pasif yang tepat akan memberikan damage besar kepada musuh. Tentu saja, menguasai Champion ini akan membuat kalian ditakuti oleh musuh kalian.
Baca juga: Panduan Champion Wild Rift: Yasuo