Mengapa Kartu Misty Di Pokemon TCG Pocket Bermasalah Dan Toxic?
Pokemon TCG Pocket sudah rilis di seluruh dunia tanggal 30 Oktober 2024 lalu. Karena jumlah kartu yang tersedia cukup terbatas, deck dan meta yang optimal dan kuat juga terbentuk dengan cukup cepat. Kartu-kartu seperti Starmie EX, Articuno EX, dan Pikachu EX selalu dicari karena kekuatannya yang sangat tinggi dan juga konsisten.
Namun di saat yang sama ada beberapa kartu yang menurut saya sangat menjengkelkan. Ada beberapa contoh kartu yang masuk kategori ini, tapi tersangka terburuk dan yang paling menggambarkan masalah ini adalah kartu Misty.
Menang Sejak Giliran Pertama Lewat Coin Flip
Buat yang tidak tahu, Misty adalah kartu Support/Trainer yang idealnya digunakan di deck elemen Water/air. Efek kartu ini adalah ketika digunakan, pemain akan melakukan coin flip. Kalau mendapatkan Heads, pemain akan mendapatkan satu energi Water, kemudian lakukan coin flip lagi, begitu seterusnya sampai pemain mendapatkan Tails. Energi yang didapatkan kemudian diberikan ke Pokemon yang kamu pilih, bisa Pokemon yang aktif bisa Pokemon di Bench.
Efek kartu Misty ini tentu saja sangat kuat, karena di atas kertas kamu bisa saja mendapatkan energi tanap batas jika kamu terus mendapatkan Heads. Misalnya, anggap saja kamu bermain dengan Articuno EX sebagai Pokemon aktif, lalu kamu menggunakan Misty dan beruntung mendapatkan tiga Heads berturut-turut. Itu berarti kamu sudah bisa langsung menggunakan Blizzard. Kalau ini terjadi di giliran pertama kamu bisa menyerang, pertandingan bisa dibilang sudah berakhir.
Water sendiri adalah elemen yang sangat kuat karena kartu seperti Starmie EX dan Articuno EX. Hadirnya Misty membuat elemen ini jadi semakin kuat. Namun menurut saya efek coin flip dari kartu seperti Misty ini sangat tidak sehat.
Ketika Salah Satu Pemain Pasti Akan Salty
Berhadapan dengan deck Water yang menggunakan Misty tentu tidak menyenangkan. Melihat lawan dengan mudahnya mendapatkan dua energi atau lebih di giliran pertama jelas membuatmu merasa tidak berdaya dan dicurangi. Karena sekuat apapun deck-mu, kamu sudah langsung tertinggal jauh hanya karena coin flip.
Masalah coin flip ini juga bisa terjadi ke pemain yang menggunakan Misty. Misalkan kamu memainkan Articuno EX di tengah pertandingan, dan kamu perlu banyak energi segera untuk mendapatkan momentum. Kamu menggunakan Misty dengan harapan bisa langsung mendapatkan Blizzard, tapi kamu justru tidak mendapatkan energi sama sekali. Artinya kamu membuang satu kartu dan kehilangan momentum yang bisa berujung kekalahan.
Alasan saya menyebut kartu seperti Misty tidak sehat adalah karena ketika kartu ini digunakan, salah satu pemain akan salty alias tidak senang karena efek yang random. Kalau coin flip-nya jelek, pemain yang menggunakan Misty akan jengkel. Sebaliknya kalau coin flip-nya bagus, lawannya yang akan jengkel. Jadi ketika permainan berakhir, akan ada satu pemain yang mendapatkan pengalaman negatif karena satu kartu.
Efek yang bisa memberikan hasil ekstrim ini sebenarnya bukan hanya Misty saja. Kartu seperti Marowak EX dan juga Pinsir juga mirip. Keduanya bisa menghasilkan damage besar hingga one-hit-KO atau tidak menghasilkan damage sama sekali hanya karena coin flip.
Mekanisme random yang ekstrim ini menurut saya sangat tidak sehat bahkan untuk sebuah game kartu casual sekalipun karena membuat pemain merasa dicurangi. Lebih parah lagi kalau kartu seperti ini ternyata meta dan variasinya lebih dari satu. Bermain PvP jadinya cuma kontes siapa lebih lebih beruntung, bukan kontes siapa yang lebih lihai menggunakan deck dan kartu yang mereka bawa.