Inilah Beberapa Istilah Dasar yang Ada di Teamfight Tactics!
Bagi kalian yang baru saja bermain Teamfight Tactics baik itu melalui client PC atau Mobile tentu membutuhkan pemahaman dasar untuk bisa memainkan game ini. Mungkin bagi kalian yang pernah bermain game auto battler akan cepat beradaptasi dengan Teamfight Tactis. Namun tetap saja ada beberapa perbedaan di Teamfight Tactics dengan berbagai judul game auto battler lainnya. Pada panduan kali ini kami akan memberikan beberapa istilah dasar yang ada di Teamfight Tactics agar kalian bisa memahami seluruh fitur yang ada di Teamfight Tactics. Berikut adalah beberapa istilah dasar yang ada di Teamfight Tactics!
Comps
Comps adalah istilah yang artinya adalah komposisi Champion yang ada diTeamfight Tactics. Ya, disini dibandingkan dengan sinergi kata Comps lebih populer digunakan karena memang komposisi Champions lebih berpengaruh di Teamfight Tactics. JIka kalian mencari komposisi terbaik di Teamfight Tactics, maka yang keluar kata kuncinya adalah Comps karena Champion di sini cukup penting.
Traits
JIka Comps mengacu pada Champion, barulah Traits berhubungan dengan sinergi. Traits di Teamfight Tactics juga akan berbeda-beda setiap set-nya. Pada Set 10 ini bertemakan Remix Rumble, maka Traits yang ada adalah seperti Disco, K/DA, Emo, Pentakill, Punk, dan masih banyak lagi. Setiap Traits memiliki efek yang berbeda-beda dan bisa kalian eksplor.
Headliner
Memasuki ke istilah pertandingan ada Headliner yang sempat juga kita bahas. Headliner bisa juga disamakan dengan core pada Comps dan Traits yang kalian mainkan. Headliner akan langsung muncul dengan *2 dan bisa mengaktifkan 2 traits dibandingkan membeli Champion biasa. Setiap levelnya, Headliner akan muncul mulai dari Champion Tier 1 hingga Tier 5.
Augment
Augment adalah buff yang akan kalian dapatkan di setiap pertandingan. Augment akan didapatkan sebanyak tiga kali dan kalian bisa memilih atau melakukan reroll untuk menyesuaikan Augment dengan gameplay yang kalian mainkan. Augment juga terdiri dari beberapa tipe yaitu Silver, Gold, Prismatic. Buff yang diberikan Augment mulai dari Silver hingga Prismatic memang serupa. Namun efeknya akan semakin bagus jika kalian mendapatkan Augment Gold atau Prismatic.
Carousel
Terakhir ada Carousel yang merupakan fase kalian memilih item sekaligus dengan Champion. Pada fase awal Carousel, kalian akan diberikan item pecahan saja. Namun semakin lama kalian bertahan, Carousel akan memberikan langsung item dan Champion yang lebih bagus.
Itulah beberapa istilah dasar yang ada di Teamfight Tactics. Istilah ini perlu kalian ketahui agar kalian semakin mudah memahami Teamfight Tactics. Semoga dengan artikel ini sobat METACO semakin memahami Teamfight Tactics ya!