Panduan

Cara Bermain Deck Starmie EX di Pokemon TCG Pocket!

Saat ini Pokemon TCG Pocket memang hanya menyediakan tiga variasi pack saja yaitu Charizard, Mewtwo, dan Pikachu. Ketiganya tentu bisa dibuat deck untuk bisa dimainkan. Namun selain itu kalian juga bisa membuat deck diluar menggunakan Charizard, Mewtwo, dan Pikachu. Ada beberapa kartu yang kuat seperti Starmie EX yang saat ini tidak kalah populer. Berikut adalah cara bermain deck Starmie di Pokemon TCG Pocket!

Mudah dan Kuat, Inilah Cara Bermain Deck Starmie EX di Pokemon TCG Pocket!

Kuat, Cepat, dan mudah dimainkan tanpa harus melakukan banyak setup adalah definisi bermain deck Starmie EX. Lihat saja pada skill Hydro Splash Starmie EX yang memberikan damage 90. Termasuk cukup besar apalagi Starmie bisa langsung memberikan damage di turn kedua jika kartu di tangan kalian memungkinkan. Starmie hanya mempunyai satu tahap evolusi dari Staryu saja. Sedangkan deck lain seperti Mewtwo atau Charizard harus menggunakan setup yang lebih lama daripada Starmie EX.

Deck-Starmie-EX
Sumber Gambar: Pokemon Zone

Lalu kartu Misty yang bisa memberikan energi berdasarkan flip coin membuat Starmie EX bisa bermain lebih cepat. Terlebih lagi untuk menggunakan Hydro Splash hanya membutuhkan dua Water Energy saja. Jika kalian mendapatkan Staryu, Starmie, dan Misty di tangan kalian, tentu bisa langsung menghancurkan deck lawan dengan cepat. Starmie EX juga memilki HP yang besar. Bahkan damage Pikachu EX yang sudah menggunakan tambahan buff dari kartu Giovani tidak akan bisa mengeliminasi langsung Starmie EX.

Untuk susunan kartu dari deck ini gunakan 2 Staryu, 2 Starmie, dan 2 Articuno. Sisanya gunakan Trainer Card seperti Poke Ball, Potion, Red Card, Giovanni, Misty, Pokemon Research, dan Sabrina. Articuno bisa kalian gunakan untuk melakukan setup terlebih dahulu untuk Starmie EX. Atau ia bisa menjadi finisher ketika Starmie EX tumbang.

Karena hanya menggunakan 3 Pokemon saja jika di dalam tangan kalian tidak ada Starmie atau Articuno EX, gunakan Pokemon Research yang dikombinasikan dengan Poke Ball. Giovani bisa kalian gunakan untuk menambah damage, Sabrina cocok digunakan untuk melawan kelemahan Starmie EX, dan Red Card bisa kalian gunakan untuk mengacak strategi lawan.

Itulah cara bermain deck Starmie EX di Pokemon TCG Pocket. Satu-satunya cara untuk melawan deck ini adalah dengan menggunakan deck yang cepat seperti Pikachu EX. Apalagi Pikachu EX memang merupakan kelemahan dari Starmie EX.