Panduan

Cara Bermain Comps Bastion Ahri di Teamfight Tactics Set 12!

Pada update patch 14.16 Teamfight Tactics Set 12, salah satu Champions yang mendapatkan buff adalah Ahri bersama dengan Traitnya yaitu Bastion dan Schoolars. Dengan adanya buff yang diberikan oleh Riot Games, Comps ini sangatah kuat di patch saat ini. Berikut adalah cara bermain Comps Bastion Ahri di Teamfight Tactics Set 12!

Comps Reroll Paling Kuat di Patch 14.16, Inilah Cara Bermain Comps Bastion Ahri di Teamfight Tactics Set 12!

Comps Bastion Ahri mengandalkan Champions Ahri dan Zoe sebagai carry utama yang dibantu dengan Trait Bastion serta Schoolar. Saat ini Comps Bastion Ahri juga merupakan yang paling kuat jika menggunakan metode reroll. Comps ini juga kuat dari mid game hingga late game. Untuk cara bermainnya adalah sebagai berikut.

Bastion-Ahri
Sumber Gambar: Metatft

Di early game, kalian bisa langsung membeli Champions seperti Ahri, Lillia, Poppy, Zoe, dan Hecarim. Karena menggunakan metode reroll, hematlah gold hingga stage 3-2. Gunakan gold ketika hanya untuk membeli EXP saja. Lalu pada Fase Carrousel, prioritaskan item Ahri atau Zoe terlebih dahulu yaitu dengan membuat Adaptive Helm, Rabadon Deathcap, Jeweled Gauntlet, Blue Buff, Spear of Shojin, dan Nashor Tooth. Memasuki stage 3-2 naikkan level ke 6 dan mulai lakukan slow reroll. Pastikan gold kalian agar bisa stabil di angka 50 sambil melakukan reroll.

Usahakan agar Ahri, Zoe, Poppy, dan Lillia berada di *3 jadi kalian akan tetap berada di Level 6 dalam waktu yang lama. Jangan khawattir, selama kalian bisa mendapatkan *3 di salah satu Champions Ahri atau Zoe, board kalian akan tetap kuat. Jangan lupa untuk memberikan item kepada Poppy atau Lillia dengan item defensif seperti Warlog Armor, Redemption, Gargogyle Stoneplate, Ionic Spark, dan Sunfire Cape agar mereka kuat menjadi frontliner. Setelah stabil, naikkan ke Level 8 untuk membeli Ryze dan Taric.

Untuk Augment gunakan Spellblades atau Higher Education untuk memperkuat board kalian. Gunakan juga Pandora Item karena Comps ini akan semakin kuat jika mendapatkan item. Untuk posisi, posisikan Zoe, Ahri, Ryze, dan Bard berada di belakang. Lalu frontline utama akan diisi oleh Popyy di jajaran depan bersama dengan Hecarim, Taric, dan Lillia.

Itulah cara bermain Comps Bastion Ahri di Teamfight Tactics Set 12. Meskipun menggunakan Champions dengan tier yang rendah, Comps ini sangat kuat dan tentunya cukup mudah untuk dimainkan.