Cara Bermain Alucard Mobile Legends untuk Pemula
Ketika bermain sebagai Alucard di Mobile Legends, kita membutuhkan strategi yang matang, adaptasi terhadap berbagai fase permainan, serta pemanfaatan kombinasi skill dan item selama bertempur untuk memaksimalkan efektivitasnya. Pada kesempatan ini, kami akan mencoba untuk membagikan seperti apa tips atau cara bermain Alucard di Mobile Legends yang bisa kamu jadikan referensi agar tidak jadi “beban” saat di medan tempur.
Early Game
Pada fase early game, pilih skill Whirling Smash untuk membersihkan hutan lebih cepat. Pastikan juga untuk mengamankan buff merah atau biru sesuai kebutuhan. Pada level 4, kamu bisa menggabungkan skill Groundsplitter dan Whirling Smash untuk meningkatkan keberhasilan saat ganking.
Pastikan menargetkan musuh yang mudah untuk ditumbangkan seperti Mage dan Marksman. Jangan lupa juga untuk mengambil keuntungan lainnya dengan membunuh Turtle demikebaikan seluruh tim.
Mid Game
Push turret musuh jika memungkinkan. Kemudian, roaming untuk membantu rekan setim saat hendak melancarkan gank atau mengatasi agresi musuh. Alucard juga sangat unggul selama team fight dengan combo skill Groundsplitter – Whirling Smash – Fission Wave. Selipkan basic attack di antara skill-nya guna mengoptimalkan damage output yang dihasilkan. Manfaatkan peluang untuk menyingkirkan musuh yang tengah sendirian.
Late Game
Pada fase ini, kamu harus memiliki positioning yang baik, apalagi ketika bersiap-siap untuk masuk team fight. Pastikan Alucard tidak berada di garis depan, karena dapat dipastikan dia akan cepat terbunuh, terlepas dari dia memiliki lifesteal yang deras.
Gunakan Fission Wave dengan bijak untuk mengeksekusi musuh yang memiliki HP rendah. Sesuaikan juga item yang dibeli berdasarkan komposisi musuh. Jika kamu memakai Alucard sebagai offlaner pertimbangkan spell “Purify” agar kebal dari CC.
Setelah mengetahui tips di atas, pastikan kamu mengasah terus micro Alucard di mode Practice, atau bisa juga memainkannya di mode Classic jika kamu belum terlalu handal ketika memainkan Alucard di Mobile Legends.
Jika kamu ingin membuat lifesteal Alucard makin deras, pertimbangkan untuk membeli Haa’s Claws, Endless Battle, atau Queen’s Wings.