Overwatch

Update PTR: Selamat Datang di Horizon Lunar Colony

Akhirnya masa lalu Winston sedikit dikuak oleh Blizzard. Setelah sebelumnya kita mengetahuinya hanya dari kisah asal-muasal Winston yang bisa kamu baca di panduan Winston kami. Sekarang Horizon Lunar Colony sudah datang di server PTR (Public Test Realm) dan bersamaan dengan peta tersebut, Blizzard memberikan beberapa buff pada Reaper dan McCree.

Horizon Lunar Colony

Horizon Lunar Colony adalah sebuah map assault yang memiliki banyak panggung dan ruangan kecil yang bisa dijadikan sniper nest. Karena itu kamu bisa menggunakan karakter-karakter sniper seperti Widowmaker dan Hanzo.

Pada sisi lain Horizon Lunar Colony memiliki karakteristik yang mirip dengan Numbani, yang artinya setiap jengkal peta bisa dijangkau dengan jalan-jalan belakang yang cukup tersembunyi. Jadinya para sniper tersebut tidak seratus persen aman ketika berada di sniper nest mereka.

Horizon Lunar Colony hadir seperti tanpa choke point sehingga pertempuran berjalan lebih dinamis dan mungkin akan menyulitkan tim defense. Absennya choke point ini ikut menurunkan efektifitas para anchor tank (Reinhardt dan Orisa), sehingga pilihan tank menjadi lebih beragam.

Peta ini mungkin tidak akan langsung disukai orang, karena mengubah cara bertempur konvensional (choke point dan saling menekan) yang sebelumnya bisa diterapkan di peta lainnya dan lebih mengingatkan kami pada gameplay Team Fortress 2.

Buff

Reaper

The Reaping (Passive)

  • Health Orb dihilangkan
  • Setiap damage yang dihasilkan oleh Reaper 20 persen berubah menjadi HP

Reaper adalah hero yang sangat tanggung karena pekerjaannya selalu bisa dilakukan oleh hero lain dengan lebih baik. Sebagai tank buster, Reaper kerap kalah damage dan utilitas bila dibandingkan Roadhog. Sementara itu Reaper juga tidak terlalu kuat bila dihadapkan dengan hero offense lainnya. Pada intinya Reaper tidak masuk ke meta pada season empat karena sifatnya yang serba tanggung dan punya survivability yang cukup rendah.

Demi mengubah hal ini Blizzard akhirnya mengganti mekanisme The Reaping menjadi vampiric attack yang akan mengubah 20 persen damage yang dihasilkan oleh Reaper menjadi HP. Jadinya Reaper tidak perlu membunuh musuhnya terlebih dahulu untuk memulihkan HP-nya yang terbuang karena pertempuran.

The Reaping ini berlaku untuk semua serangan Reaper mulai dari Hellfire Shotgun, Death Blossom, bahkan melee.

McCree

Dead Eye

  • Sasaran sekarang mulai terkunci setelah 0,2 detik, berkurang dari 0,8 detik
  • Kerusakan 1 detik pertama meningkat dari 20 menjadi 80. Setelah lebih dari 1 detik, peningkatannya menurun kembali menjadi 20.

McCree sempat menjadi DPS yang selalu dipilih di ranah kompetitif sampai akhirnya terkena nerf di tahun lalu. Sejak saat itu pick rate McCree menurun drastis dan posisinya selalu bisa digantikan oleh Soldier: 76.

Dari sekian banyak alasan yang dikemukakan, ultimate yang tidak konsisten kerap membuat McCree tersingkir dari meta. Untuk itu Blizzard memberikan minor buff berupa peningkatan kecepatan lock time dan damage boost untuk detik pertama.

Dengan perkembangan ini McCree bisa lebih sering membunuh hero dengan 200 HP dengan ultimatenya tanpa takut terbunuh dan sedikit lebih fleksibel.

Nerf

Roadhog

Scrap Gun

  • Damage menurun 33 persen
  • Fire rate meningkat 30 peren
  • Jumlah peluru meningkat dari 4 ke 5

Hitbox

  • Hitbox pada bagian kepala diperkecil 20 persen

Kombinasi Chain Hook dan Scrap Gun memang sangat mengerikan dan menutup potensi hero lainnya. Untuk itu Blizzard mengurangi damage yang dihasilkan Scrap Gun agar combo tersebut ikut berkurang efektivitasnya.

https://gfycat.com/gifs/detail/entiregreedygemsbok

Karena kehilangan sebagian efektivitasnya, Blizzard langsung mengecilkan hitbox pada bagian kepala Roadhog, karena hitbox tersebut memang terlalu besar.


Update Horizon Lunar Colony memang membawa banyak perubahan untuk Reaper dan McCree, tetapi sampai detik ini orang-orang masih kurang puas pada buff yang diberikan pada kedua hero tersebut, terutama untuk Reaper.

Kalau secara pribadi saya sangat puas dengan perubahan Reaper tersebut. Skill pasifnya menyebabkan saya bisa bertahan lebih lama di pertempuran terutama saat melakukan ultimate di tengah-tengah musuh.