Mobile Legends

Inilah Seluruh Hasil Group Stage MSC 2023!

Gelaran untuk turnamen Mobile Legends Southeast Asia Cup (MSC) 2023 group stage akhirnya telah selesai. Seluruh tim dari Grup A hingga Grup D sudah menyelesaikan seluruh pertandingannya. Delapan tim memastikan ke babak playoff, sementara empat tim harus gugur dari MSC 2023. Perwakilan Indonesia, baik EVOS Legends dan ONIC Esports, juga berhasil lolos ke babak playoff. Berikut adalah seluru hasil group stage MSC 2023 yang digelar selama empat hari.

Hasil Group Stage MSC 2023, Delapan Tim Berhasil Lolos Playoff!

Sumber Gambar: Instagram MLBB Esports

Dari Grup A ada ECHO, Team EVO, dan Fire Flux Impunity yang bertanding. ECHO mengawali laga perdananya dengan sempurna. Tim yang digadang-gadang sebagai juara MSC 2023 ini berhasil mengalahkan Team EVO dengan skor 2-0. Pertandingan kedua ECHO melawan Fire Flux Impunity di mana mereka tercolong satu angka. Namun, mereka masih bisa memenangkan pertandingan dengan skor 2-0.

Di pertandingan terakhir antara Fire Flux Impunity melawan Team EVO, dimenangkan oleh Fire Flux Impunity dengan skor 2-.0 Dengan ini dari Grup A ECHO dan Fire Flux Impunity berhasil lolos ke babak playoff.

Grup B diawali oleh pertandingan EVOS Legends melawan Fennix Esports. Sang macan sempat tercolong satu angka, namun mereka berhasil membalikkan keadaan dan mengubah skor menjadi 2-1. Lalu, RSG SG mampu menang telak dengan skor 2-0 atas Fennix Esports. Di pertandingan terakhir, EVOS Legends harus tunduk di hadapan RSG dengan skor 2-0. Meski begitu, EVOS Legends masih lolos ke babak playoff bersama RSG SG.

Di Grup C, pertandingan antara ONIC Esports melawan Burn X Flash berlangsung sengit. Namun, pada akhrinya sang landak kuning berhasil menang dengan skor 2-0. Begitu juga saat melawan Outlplay, ONIC Esports berhasil menang telak dengan skor 2-0. Lalu, di pertandingan antara Burn X Flash melawan Outplay, berhasil dimenangkan oleh Burn X Flash dengan skor 2-0. Dua tim yang lolos ke babak playoff dari Grup C adalah ONIC Esports dan Burn X Flash.

Di Grup D, yang merupakan grup terakhir, TODAK bertemu dengan Team Occupy dan berhasil menang dengan skor 2-0. Begitu juga dengan Blacklist International yang berhasil menang dengan skor 2-0 atas Team Occupy. Pertandingan terakhir antara TODAK melawan Blacklist International berlangsung dengan begitu sengit. TODAK berhasil mencuri satu angka, namun Blacklist International berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 2-1. Dengan ini Blacklist International dan TODAK berhasil lolos ke babak playoff.

Itulah seluruh hasil group stage MSC 2023 nanti. Babak playoff akan langsung digelar pada tanggal 15 Juni 2023 nanti. Kira-kira siapakah yang akan menjadi juara MSC 2023 kali ini?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *