RRQ Hoshi Berhasil Melaju ke Babak Playoff MSC 2022!
Turnamen Mobile Legends Southeast Asia Cup (MSC) berlanjut di hari kedua dengan perwakilan asal Indonesia yaitu RRQ Hoshi. Sebelumnya pada hari pertama sayangnya ONIC Esports gagal melaju ke babak playoff MSC 2022 setelah kalah oleh Falcon Esports dan ditahan imbang oleh TODAK. Sebaliknya, RRQ Hoshi mampu melaju ke babak playoff MSC 2022 walaupun di pertandingan terakhir ditahan imbang oleh Omega Esports.
RRQ Hoshi Melaju ke Babak Playoff MSC 2022!
RRQ Hoshi berada di Grup C bersama perwakilan asal Thailand yaitu IDNS Esports dan Filipina Omega Esports. Pertandingan pertama RRQ Hoshi adalah melawan IDNS Esports. Sebuah kejutan datang dari RRQ Hoshi dimana Lemon sang alien akhirnya kembali bermain. Lemon mengisi posisi Skylarr di Gold Lane.
Pada game pertama RRQ Hoshi mendominasi permainan sejak early game karena hero-hero yang digunakan adalah yang kuat pada fase early game seperti Julian dan Clint. Sebaliknya, IDNS Esports justru menggunakan hero late game seperti Cecillion dan Irithel. IDNS Esports memang sempat melakukan perlawanan, namun RRQ Hoshi mampu bermain dengan objektif.
Lalu pada menit 16 RRQ Hoshi mampu meraih poin pertama. Di game kedua giliran Lemon yang unjuk menggunakan Irithel. Terbukti Lemon dengan Irithel mampu membuat para pemain IDNS Esports cukup kesulitan selain memiliki damage yang besar, Irithel milik Lemon sulit dibunuh oleh para pemain IDNS Esports. RRQ Hoshi bahkan hanya butuh 11 menit untuk meraih poin yang kedua.
Memasuki pertandingan yang kedua RRQ Hoshi bertemu dengan Omega Esports. Melawan Omega Esports, Alberttt berhasil mendapatkan Ling yang merupakan comfort hero. Skylarrr juga mendapatkan Beatrix. Terbukti dengan Skylarr menggunakan Beatrix, para pemain Omega Esports cukup kewalahan. Apalagi Vyn yang menggunakan Franco selalu memberi tekanan kepada para pemain Omega Esports. Game pertama pun berhasil diambil oleh RRQ Hoshi.
Lalu pada game kedua, RRQ Hoshi nampak kesulitan melawan komposisi hero Omega Esports. Kelra yang menggunakan Wanwan selalu menyulitkan para pemain RRQ Hoshi. Raizen yang menggunakan Karina juga selalu mendapatkan objektif dari Turtle hingga Lord. Pada game kedua RRQ Hoshi harus tunduk di hadapan Omega Esports.
Meskipun ditahan imbang oleh Omega Esports, RRQ Hoshi berhasil melaju ke babak playoff MSC 2022 dan akan melawan EVOS SG pada tanggal 14 Juni nanti.