Panduan Hero Mobile Legends: Vale
Setelah nyangkut lebih dari enam bulan di advance server, akhirnya sang mage angin dirilis juga ke real server Mobile Legends. Vale adalah mage yang bisa beradaptasi dengan kondisi pertempuran. Saat tim membutuhkan crowd control, Vale bisa menjadi mage dengan banyak crowd control. Kalau ternyata tim membutuhkan burst damage, Vale juga bisa menjadi mage burst damage dengan damage yang sangat tinggi dari awal.
Kelebihan
- Burst damage sangat tinggi
- Bisa menjadi support atau mage carry
- Versatile
- Sangat bersinergi dengan hero disabler lain
Kekurangan
- Tidak memiliki escape mechanism
- Rentan terhadap crowd control
Skill Vale
Windtalk
Saat Vale mencapai level 4, 6, dan 8, Vale bisa memperkuat salah satu skill dengan efek tambahan. Selain itu setiap kali Vale melakukan kill atau assist, dia akan mendapatkan stack Windtalk yang akan meningkatkan movement speed sebanyak lima poin. Stack tersebut bisa ditumpuk hingga 12 kali.
Windtalk merupakan skill pasif yang menjadikan Vale sangat versatile. Bayangkan, dia bisa saja mengubah konfigurasi skill miliknya on the fly, bergantung pada musuh dan kondisi yang dia hadapi. Selain itu tambahan lima poin movement speed untuk kill dan assist merupakan bonus yang sangat membantu.
Wind Blade
Vale memanggil dua pisau angin pada area yang ditentukan untuk menyerang dari kanan dan kiri area tersebut, menghasilkan magic damage (+80 persen magic power). Setelah menaikkan skill ultimatenya, Vale dapat memilih antara memperkuat damage skill ini atau memperluas areanya.
- Damage: 230/270/310/350/390/430 magic damage
- Mana: 90/95/100/105/110/115 mana
- Cooldown: 8,5/8/7,5/7/6,5/6 detik
Wind Blade merupakan sumber utama damage Vale karena damagenya sangat tinggi walaupun agak sulit untuk diarahkan. Skill ini dapat ditingkatkan untuk memberikan tambahan damage atau area serangnya menjadi lebih lebar.
Kami menyarankan untuk memberikan tambahan damage ketika mendapatkan kesempatan melakukan upgrade. Untuk urutan upgradenya, kamu bisa melakukannya setelah ultimate dan Windblow (skill kedua).
Windblow
Vale mengirimkan angin topan ke depan, menghasilkan magic damage (+45 persen magic power) ke musuh yang dikenainya. Vale dapat memilih untuk menambah efek stop on hit (extra damage) atau efek knock up (crowd control) pada skill ini.
- Damage: 340/380/420/460/500/540 magic damage
- Mana: 90/95/100/105/110/115 mana
- Cooldown: 11/10,5/10/9,5/9/8,5 detik
Bila Vale berhadapan dengan banyak musuh yang memiliki escape mechanism yang baik, kami menyarankan untuk menjadikan skill ini sebagai crowd control dengan menambahkan efek knocked updi level enam. Tapi kalau ternyata kamu memiliki tim dengan banyak crowd control, damage tambahan bukanlah sesuatu yang buruk.
Windstorm
Vale memanggil badai angin di area yang ditentukan. Setelah 1 detik, badai tersebut akan meledak dan menghasilkan magic damage (+180 persen magic power). Pada skill ini Vale dapat memilih untuk menambah damage atau memberikan tambahan efek crowd control.
- Damage: 750/900/1050 magic damage
- Mana: 150/200/250 mana
- Cooldown: 45/40/35 detik
Lagi-lagi kamu dapat memilihupgrade yang ingin kamu gunakan. Bila kamu memilih efek crowd control kamu akan memberikan efek menghisap pada ultimate ini. Sedangkan bila kamu memilih damage, maka Windstorm akan menghasilakan damage yang lebih besar.
Battle Spell Vale
Seperti biasa, karena tidak memiliki escape mechanism maka Battle Spell terbaik untuk Vale adalah Flicker. Kalau ternyata tim musuh memiliki crowd control yang mencegah Flicker, maka kamu harus menggantinya dengan Sprint.
Emblem Vale
Kamu bisa menggunakan Custom Mage Emblem dengan Impure Rage untuk menambah damage, atau Common Magic Emblem dengan Magic Power Surge.
Build Item Vale
Demon Shoes
Sejak adanya Demon Shoes, semua mage dan hero-hero yang membutuhkan banyak mana bisa langsung beraksi dari early game. Jadi jangan heran kalau Demon Shoes juga menjadi pilihan kami untuk equipment Vale. Pasalnya regenerasi mana yang ditawarkan Demon Shoes terbilang tinggi untuk ukuran equipment yang harganya tidak sampai 1000 gold.
Lightning Truncheon
Lightning Truncheon merupakan equipment yang damagenya bisa bertambah berdasarkan jumlah mana yang Vale miliki. Berhubung ia adalah hero mage maka penambahan mana yang dimilikinya akan sangat signifikan, karena itu Lightning Truncheon wajib dimiliki Vale yang memiliki mana pool besar dan skill AoE.
Concentrated Energy
Sebagai equipment kedua, Concentrated Energy bakal memberikan Vale Spell Vamp yang dia butuhkan untuk bertahan di tengah-tengah team fight yang mulai sering terjadi di mid game. Selain itu equipment ini bakal memberikan magic power dan HP yang lumayan besar, membuat hero ini semakin ditakuti dan sulit dibunuh saat team fight.
Winter Truncheon
Winter Truncheon sangat berguna bagi Vale yang tidak memiliki escape mechanism. Dengan adanya equipment ini ia bisa menghindari damage ataupun skill yang fatal selama 2 detik. Walaupun terasa sebentar, sejatinya durasi 2 detik bisa menjadi penentu hidup matinya Vale saat team fight atau solo.
Ice Queen Wand
Karena bisa mengubah status skill miliknya, tidak ada salahnya Vale membeli Ice Queen Wand. Dengan adanya equipment ini Vale yang memiliki damage besar akan memiliki slow yang cukup lumayan. Sementara bila memilih crowd control, maka efek slow dari ultimate miliknya akan bertambah parah.
Holy Crystal
Sebagai equipment terakhir, Holy Crystal akan memberikan Vale damage yang luar biasa besar. Saat berhasil mendapatkan equipment ini, ia bisa membunuh semua hero yang memiliki durability rendah, dengan satu combo saja. Kalau dirasa musuh memiliki HP yang besar, kamu bisa saja menukar Holy Crystal dengan Glowing Wand.
Cara Bermain Vale
Karena kamu adalah hero mage maka biasanya kamu akan berada di top atau bottom lane. Harass musuhmu dari awal awal dengan menggunakan dua skill yang kamu miliki. Setelah mencapai level empat, kamu harus memberikan upgrade pertamamu pada skill ultimate.
Sampai di sini kamu sudah bisa mulai melakukan roaming. Gunakan kesempatan ini untuk ambush hero musuh yang tercecer atau offside di lane lain. Gunakan Windblow terlebih dahulu bila kamu memilih efek crowd control atau Windstorm terlebih dahulu bila kamu memilih efek crowd control pada ultimate tersebut. Pada intinya, hentikan gerakan musuh, lalu berikan semua burst damage milikmu.
Setelah mencapai mid game kamu bisa selalu menempel pada tank selama dia tidak ditempeli oleh hero core. Kalau kamu mendapat kesempatan roaming bersama tank, maka tugas kamu adalah menghentikan hero yang ditarget tank selama mungkin di satu titik. Kalau ternyata kamu harus berjalan sendiri, tugas kamu adalah memberikan susulan damage dan crowd control, bila ada yang menginisiasi team fight.
Apapun yang terjadi kamu harus rajin memeriksa mini map agar kamu tahu di lane mana yang memiliki potensi team fight ataupun push. Kalau ternyata tim kamu memiliki potensi push di satu lane, kamu bisa berganti fokus mendorong minion di lane yang tertekan atau menunggu inisiasi team fight oleh tim. Pada intinya jangan sampai kamu tercecer, atau offside sendirian.
Di late game saat musuh sudah memiliki damage yang besar maka kamu harus semakin berhati-hati dalam menjalani peranmu sebagai burst damage maupun crowd control. Jangan pernah muncul di mini map bila memang tidak dibutuhkan. Selalu berhati-hati pada assassin atau fighter musuh, sebab mereka bisa membunuh kamu dengan mudah. Selalu target core lawan terlebih dahulu, agar setiap team fight berjalan menguntungkan bagi tim kamu.
Kalau ternyata tim kamu tertinggal, maka kamu harus semakin berhati-hati terhadap musuh. Sebab kemungkinan besar tim musuh akan memiliki level dan net growth yang lebih tinggi ketimbang dirimu.
Baca juga: Panduan Hero Mobile Legends: Alice