Format Kompetitif Mobile Legends akan Menggunakan Global Ban/Pick?
Baru-baru ini muncul rumor tentang adanya sistem global ban pick di format kompetitif Mobile Legends. Sistem ini rumornya akan digunakan pada pertengahan tahun 2022. Hal ini terdengar dari percakapan Earl dan Antimage saat melakukan live streaming.
“Max katanya bentar lagi ada global banned ya? Katanya begitu bentar lagi, tengah tahun (2022). Sebenernya bagus lah, supaya banyak hero-hero aneh yang muncul gitu lho Max,” Ujar Earl.
Mengenal Sistem Global Ban Pick
Buat yang belum tahu, global ban pick adalah sistem draft pick di mana lima hero yang sudah diambil oleh tim pada pertandingan sebelumnya tidak boleh digunakan pada pertandingan selanjutnya. Metode ini bisa disebut global ban pick atau all round pick, namun mekanisme yang digunakan tetaplah sama. Sistem global ban pick sendiri sudah digunakan di beberapa MOBA untuk scene kompetitif. Salah satu game MOBA mobile yang sudah mengaplikasikan sistem global ban pick adalah Arena of Valor pada tahun 2019 di kompetisi Arena of Valor World Cup (AWC) 2019.
Sistem ini juga pernah digunakan di event pramusim Filipina yang mempertemukan para juara MPL. Selain itu ada turnamen League of Legends: Wild Rift yaitu Wild Rift Asia Brawl yang mengimplementasikan global ban pick. Sayangnya turnamen tersebut bukan turnamen resmi dari RIOT Games.
Lalu bagaimana mekanisme cara kerja dari global ban pick? Seperti yang sudah dijelaskan di atas 10 hero yang sudah diambil oleh kedua tim pada pertandingan sebelumnya tidak boleh digunakan pada pertandingan selanjutnya. Sebagai contoh, pada pertandingan pertama tim A mengambil Esmeralda, Harith, Wan Wan, Tigreal, dan Thamuz. Sementara tim B mengambil Granger, Jawhead, Lunox, Hayabusa, dan Uranus. Otomatis pada pertandingan selanjutnya baik tim A dan tim B tidak boleh mengambil hero yang sudah diambil pada pertandingan pertama dan hal ini berlaku pada pertandingan selanjutnya.
Namun global ban pick bisa terkena reset jika pertandingan memasuki babak terakhir dan tergantung dari set pertandingan yang diambil. Sebagai contoh, jika pertandingan menggunakan format best of 5 (BO5) maka global ban pick akan terkena reset jika pertandingan memasuki babak kelima. Efek yang ditimbulkan menggunakan sistem global ban pick tentunya membuat pertandingan menjadi lebih menarik karena kamu disuguhi dengan lineup yang berbeda di setiap game. Kedua tim tim harus memikirkan strategi yang efektif dalam melakukan drafting. Selain itu, kita juga bisa melihat banyak hero yang sebelumnya jarang digunakan, tiba-tiba akan muncul di scene kompetitif.
Rumor ini semakin menguat ketika turnamen Mobile Legends yang akan segera berlangsung yaitu UniPin Ladies Series yang akan hadir menggunakan Global Ban Pick. Tentunya Mobile Legends akan Segera Menggunakan Global Ban Pick ini belum secara resmi digunakan oleh Moonton di ajang MPL. Namun kita tunggu saja bagaimana fitur ini akan diterapkan oleh Moonton langsung ya sobat METACO!