Mobile Legends

Inilah Roster EVOS Icon MDL ID Season 6!

EVOS Icon akhirnya mengumumkan roster untuk Mobile Legends Development League (MDL) Indonesia Season 6! Menjelang dimulai MDL ID Season 6, akhirnya EVOS Icon yang kemarin menjuarai MDL ID Season 5 mengumumkan roster-nya. EVOS Icon juga hadir dengan nama-nama baru yang tentunya akan membuat kita semua terkejut. Inilah roster EVOS Icon untuk MDL ID Season 6!

Inilah Roster EVOS Icon MDL ID Season 6!

EVOS Icon melakukan perombakan roster besar-besatan untuk MDL ID Season 6. Pasalnya, kemarin EVOS Icon baru saja melepas total sembilan pemain yang pernah bermain di EVOS Icon. Lalu akhirnya pad (25/7) EVOS Icon mengumumkan wajah-wajah baru yang akan bermain di MDL ID Season 6. Berikut adalah roster lengkap EVOS Icon:

  • Dreams (Roamer)
  • Claw Kun (Midlaner)
  • Hijumee (Midlaner)
  • Sutsujin (Jungler)
  • Saykots (EXP Laner)
  • Branz (Gold Laner)
  • BBG (Coach)
  • Brigm (Team Manager)

Seperti yang kalian lihat, EVOS Icon untuk MDL ID Season 6 memiliki banyak nama baru gabungan antara pemain muda dan veteran. Di pemain veteran ada Dreams, Claw Kun, dan bahkan Branz. Lalu adam nama-nama baru seperti Hijumee, Sutsujin, dan Saykots. Tentunya akan menarik bagaimana peforma dari EVOS Icon pada MDL ID Season 6 nanti yang akan dimulai pada bulan Agustus.

Setelah lama tidak melihat Branz, akhirnya ia muncul lagi di kompetitif Mobile Legends. Dikenal dengan pemain yang mempunyai banyak hero pool Marksman, Branz akan bermain di Gold Lane. Dreams yang kemarin bermain di MPL ID Season 9 bersama EVOS Legends juga akan bermain bersama EVOS Icon sebagai Roamer. Sementara itu nama-nama yang membawa EVOS Icon menjadi juara seperti Tazz DDD sepertinya mendapatkan promosi ke MPL ID Season 10.

EVOS Icon akan dilatih langsung oleh BBG dan ditemani oleh 1 manager yaitu Brigm. Semoga saja dengan hadirnya wajah-wajah baru ini mampu memberikan warna baru juga untuk EVOS Icon di MDL ID Season 6 nanti ya sobat METACO!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *