10 Pemain Dan Hero Signature Mereka Di MPL Season 10
MPL Season 10 kali ini bisa dibilang adalah MPL yang paling sengit dan penuh kejutan. Tim yang sebelumnya dijagokan harus bersusah payah untuk mengamankan tiket playoff. Sementara tim penghuni papan bahwa secara mengejutkan bisa mengalahkan tim-tim papan atas tanpa masalah.
Karena sangat sengit, tim di MPL Season 10 tentu berusaha meminimalisir semua risiko ketika bertanding. Salah satunya adalah dengan mengandalkan pemain tertentu dengan hero andalan atau signature mereka. Pemain yang sangat ahli dalam menggunakan hero tertentu tentu bisa diandalkan tidak hanya untuk meraih kemenangan, tapi membuka potensi strategi baru untuk timnya.
Berikut adalah 10 pemain dan hero signature mereka di MPL Season 10
1. AE.Pai dan Esmeralda
Esmeralda adalah salah satu hero prioritas yang sering diperebutkan oleh pemain. Jika tidak di-ban, ia akan sangat sering di-pick. Tapi Alter Ego sepertinya sangat mengandalkan hero ini untuk dimainkan oleh Pai. Sepanjang Regular Season, Pai sudah memainkan Esmeralda sebanyak 14 kali, lebih banyak dari tim-tim lain. Sayangnya meskipun Pai sendiri punya statistik individu yang cukup positif dibanding pemain EXP Lane lain, win-rate-nya dengan Esmeralda masih sama persis dengan rekor Alter Ego sebelum minggu terakhir ini, yaitu 50 persen.
2. AURA.Facehugger dan Yve
Meskipun tidak sepopuler Valentina, Yve masih jadi salah satu hero prioritas untuk posisi mid. Facehugger dan AURA Fire juga sepertinya sangat mengandalkan hero ini. Buktinya sejauh ini ia sudah memainkan Yve sebanyak 13 kali, paling banyak dari semua tim dan pemain. Rekor win-rate-nya juga dengan hero ini juga tidak buruk yaitu 54 persen, dan secara individu, sejauh ini Facehugger merupakan satu dari lima pemain mid terbaik di MPL Season 10.
3. ONIC.Butts dan Paquito
ONIC jelas jadi tim yang paling perkasa di MPL Season 10 sejauh ini, dan saya rasa salah satu faktornya adalah kemampuan Butts mengendalikan Paquito. Ketika semua pemain ONIC memainkan beragam hero dan tidak pernah menggunakan satu hero dalam jumlah dua digit, Butts dipercayakan menggunakan Paquito hingga 12 kali. Kepercayaan itu juga terbukti dengan win-rate 75 persen yang ia pegang dengan hero ini.
4. RRQ.Skylar dan Claude
Ketika Wanwan di-ban, Claude adalah salah satu pilihan marksman yang jadi prioritas untuk banyak tim. Salah satunya adalah RRQ khususnya untuk Skylar. Ia dan RRQ adalah satu-satunya tim yang menggunakan hero ini hingga 12 kali, dan ketika tim lain sepertinya tidak begitu memahami cara menggunakan hero ini, Skylar mampu mempertahankan win-rate 50 persen untuk hero ini.
5. AE.Leomurphy dan Chou
Setelah tidak lagi jadi hero pilihan di EXP Lane, banyak yang mulai mengabaikan Chou dan lebih memilih hero lain seperti Paquito. Tapi Leomurphy dan Alter Ego bisa memanfaatkan hero ini di posisi yang berbeda yaitu Roamer. Chou sendiri merupakan hero yang paling sering digunakan oleh Leomurphy yaitu sebanyak 11 kali, dan sejauh ini rekor yang ia pegang juga masih positif yaitu 55 persen.
6. AURA.High dan Aamon
Aamon jelas bukan hero yang populer di MPL Season 10 kali ini. Tapi ada satu pemain yang sepertinya tahu cara memaksimalkan hero ini, yaitu High. Ketika banyak Jungler yang mengandalkan Ling, Lancelot, Julian, atau Natalia untuk Jungler Assassin, High justru langsung mengandalkan Aamon dan memainkan hero ini hingga 10 kali. Win-rate yang ia pegang untuk hero ini juga positif yaitu 60 persen.
7. GEEK.Cadera dan Wanwan
Jika hero populer lain diberi label prioritas, Wanwan adalah VIP di MPL Season 10 ini. Ia tidak pernah absen dari proses draft, dan lebih sering di-ban. Tapi ketika ia tidak di-ban, Cadera dan GEEK Fam tidak akan melewatkan kesempatan menggunakan hero ini. Memang, win-rate yang ia pegang tidaklah bersinar yaitu hanya 50 persen. Namun mengingat posisi GEEK Fam yang saat ini ada di jurang klasemen, saya rasa Cadera dan Wanwan cukup berjasa dalam menyambung asa timnya untuk lolos ke playoff.
8. BTR.Maxxx dan Karina
Sejak mulai populer di awal musim lalu, Karina sepertinya langsung menjadi salah satu pilihan utama Maxxx dan Bigetron. Sejauh ini ia adalah satu-satunya pemain yang menggunakan Karina hingga 10 kali sepanjang MPL Season 10 ini. Sayangnya teori dan kepercayaan mereka sepertinya tidak terbukti. Dari 10 game, Maxxx hanya memegang win-rate 30 persen untuk hero ini.
9. AURA.Kabuki dan Beatrix
Ketika Wanwan di-ban, marksman yang jadi prioritas kedua untuk banyak tim adalah Beatrix. Aura sendiri juga cukup sering menggunakan ini, khususnya untuk Kabuki. Tidak heran, karena dari sembilan kali Kabuki bermain sebagai Beatrix, ia bisa menang hingga delapan kali alias memegang win-rate 89 persen, jauh lebih baik daripada hero marksman lain yang ia gunakan sepanjang MPL Season 10.
10. RBL.Swaylow dan Lunox
Lunox merupakan salah satu hero mid alternatif untuk banyak tim. Tapi sepertinya Rebellion Zion dan Swaylow punya trik sendiri untuk hero yang satu ini. Buktinya sepanjang MPL Season 10 ini, Swaylow sudah menggunakan Lunox sebanyak delapan kali, jauh lebih banyak dari tim lain. Tidak hanya itu, win-rate 67 persen juga membuat hero ini berjasa memberikan sejumlah kemenangan penting untuk Rebellion Zion.