Mobile Legends

EVOS Legends dan TODAK Gugur di Babak Playoff MSC 2023!

Babak playoff Mobile Legends Southeast Asia Cup (2023) kembali berlanjut ke hari yang kedua setelah pada hari pertama RSG SG dan Fire Flux Impunity harus gugur. RSG SG dikalahkan secara telak oleh Burn X Flash. Begitu juga dengan Blacklist International yang berhasil menang dengan Fire Flux Impunity. Lalu, di hari kedua, ada dua tim yang gugur di babak playoff MSC 2023. EVOS Legends dan TODAK adalah tim yang gugur usai dikalahkan ECHO dan ONIC Esports.

Berikut adalah rekap lengkap babak playoff MSC 2023 di hari yang kedua!

Rekap Babak Playoff MSC 2023 Hari Kedua: EVOS Legends & TODAK Gugur!

EVOS TODAK Gugur MSC
Sumber Gambar: MPL Indonesia

Hari kedua babak playoff MSC 2023 dibuka oleh pertandingan antara ECHO melawan TODAK. Pada game pertama, ECHO berhasil mendominasi sepanjang permainan. Bahkan pengggunaan Fanny miliki Rival tidak efektif dan selalu menjadi makanan para pemain ECHO. Dominasi yang dilakukan oleh ECHO pun membuat mereka meraih kemenangan di game pertama.

Memasuki game kedua ECHO kembali mendominasi. Namun, ada momen kesalahan yang dilakukan oleh ECHO dan dimanfaatkan dengan maik oleh Cikugais. Claude dari Cikugais membuat pemain ECHO kesulitan hingga late game dan TODAK berhasil menyamakan kedudukan.

Lalu, pada game ketiga, ECHO lagi-lagi mendominasi permainan TODAK. Tidak mau mengalami kesalahan yang sama, ECHO bermain lebih disiplin dan berhasil memenangkan pertandingan. Memasuki game keempat, ECHO berhasiil membaca permainan dari TODAK dan membuat mereka sangat kesulitan bahkan sejak early game. ECHO pun mengamankan game keempat dan berhasil melaju ke babak selanjutnya.

Pertandingan kedua tim Indonesia, yaitu EVOS Legends dan ONIC Esports, berhasil didominasi oleh sang landak kuning. Memasuki game pertama, ONIC Esports tidak memberi kesempatan sama sekali untuk sang macan biru unggul. Bahkan EVOS Legends tidak berhasil mendapatkan kill sama sekali di game pertama. Kemenangan pun jatuh ke tangan ONIC Esports.

Memasuki game kedua EVOS Legends akhirnya memainkan Dlarr. Tanpa disangka masuknya Dlarr berhasil mengubah permainan dari EVOS Legends. Meskipun pasukan macan biru bisa bermain lebih baik, ONIC Esports masih bisa memenangkan pertandingan.

Memasuki game ketiga lagi-lagi ONIC Esports kembali mendominasi permainan dan membuat EVOS Legends tidak berkutik. Permainan ONIC Esports unggul jauh dibandingkan EVOS Legends. Akhirnya ONIC Esports pun memastikan kemenangan dan akan berlanjut ke babak selanjutnya melawan ECHO.

Itulah rekap selama hari kedua babak playoff MSC 2023. EVOS Legends dan TODAK harus gugur di MSC 2023. Walaupun EVOS Legends sebagai tim Indonesia harus gugur, masih ada ONIC Esports yang meneruskan perjuangan EVOS Legends di esok hari.