Rekap Semifinal League of Legends World Championship 2018
Semifinal League of Legends World Championship 2018 berlangsung akhir pekan lalu. Empat tim bertanding untuk memperebutkan tiket ke final dan kesempatan untuk menjadi tim League of Legends terbaik di dunia musim ini.
Dua tim yang akhirnya keluar sebagai pemenang membuktikan bahwa mereka lebih layak masuk ke final dengan membantai lawannya di semifinal lalu.
Semifinal pertama adalah antara G2 Esports berhadapan dengan Invictus Gaming. Pada game pertama, Invictus Gaming sudah unggul cukup jauh hanya dalam waktu 10 menit berkat rotasi dan pressure yang mereka berikan. Tidak memberi ampun, Invictus Gaming memenangkan game pertama dengan cukup mudah.
Rotasi dan pressure early game kembali menjadi momok bagi G2 Esports di game kedua. Berkali-kali top dan jungle Invictus Gaming selalu unggul selangkah dari G2. Ini membuat TheShy yang menggunakan Jayce di top mendapatkan free game. TheShy kemudian hampir seorang mampu menghabisi G2 Esports dan membuat Invictus Gaming memenangkan game kedua.
G2 Esports akhirnya bisa mengimbangi permainan Invictus Gaming di game kedua dan unggul di 15 menit awal. Sayangnya dua kill di menit 16 membuat Invictus Gaming bisa membalikkan momentum pertandingan. TheShy kemudian kembali menjadi momok bagi G2 dan 10 menit kemudian membantu Invictus Gaming mengamankan tiket ke babak final.
Semifinal kedua adalah duel NA vs EU antara Cloud9 berhadapan dengan Fnatic. Rekkles dan kawan-kawan membuka pertandingan dengan game pertama yang sangat dominan. Baru 13 menit, Fnatic sudah unggul 7-0 dari segi kill dan 4000 gold dari segi networth. Cloud9 sama sekali tidak berdaya dan harus menyerah hanya dalam waktu 24 menit.
Pada game kedua Cloud9 mampu mengimbangi permainan Fnatic dengan lebih baik. Baru di menit 26 Fnatic berhasil memenangkan team fight yang memberikan mereka Baron dan momentum pertandingan. Tanpa buang waktu, Fnatic kemudian menghabisi base Cloud9 dan menutup pertandingan dengan Quadra Kill untuk Caps.
Game ketiga berjalan sedikit mirip dengan game kedua. Cloud9 sempat unggul networth sebelum Fnatic memenangkan team fight krusial untuk membalikkan keadaan di mid game. Meskipun memberikan perlawanan yang sengit, ketertinggalan Cloud9 dari segi gold dan item sudah sangat terlihat ketika permainan memasuki late game. Fnatic memenangkan game ketiga dan sekali lagi akan bertemu Invictus Gaming di babak final.