Reginald, Reynad, Hungybox, dan 7 Tokoh Esports Lainnya Masuk Daftar Orang Muda yang Sukses di Dunia Game
Majalah bisnis asal Amerika Forbes merilis daftar Forbes 30 Under 30 untuk kategori gaming, atau 30 orang yang menuai sukses di usia di bawah 30 tahun di industri gaming. Dari 30 nama yang dimasukkan ke dalam daftar, 10 di antaranya adalah tokoh esports, jauh lebih banyak dari tahun lalu yang hanya terdiri dari satu orang.
Beberapa nama yang masuk ke dalam daftar ini mungkin cukup terkenal karena masih berstatus pemain atau pernah bermain. Namun ada juga yang mungkin tidak begitu dikenal karena berada di balik layar.
Anyway, berikut nama-namanya:
1. Zaquerl “ aphromoo” Black
Aphromoo adalah pemain support sekaligus kapten tim League of Legends Counter Logic Gaming (CLG). Tahun 2016 ia berhasil membawa timnya mencapai final Mid-Season Invitational 2016, pencapaian tertinggi yang pernah diperoleh tim Amerika sepanjang sejarah kompetitif League of Legends.
2. Juan “Hungrybox” DeBiedma
Hungrybox adalah salah satu dari “Five Gods” atau lima pemain Super Smash Bros. Melee terbaik di dunia. Tahun 2016 ia memperoleh beberapa gelar juara, termasuk yang paling bergengsi yaitu EVO 2016.
3. Andy “Reginald” Dinh
Awalnya, Reginald adalah pemain League of Legends yang bermain untuk Team SoloMid (TSM). Ia sejak lama sudah mundur dan menjadi CEO TSM yang sekarang merupakan salah satu organisasi esports paling sukses di Amerika dan dunia saat ini.
4. Auguste “Semmler” Massonat
Semmler adalah salah satu pembawa acara dan caster atau komentator terbaik di CS:GO saat ini. Tidak cuma itu, ia juga merupakan salah satu pendiri Room on Fire (onFire), organisasi yang terdiri dari banyak caster CS:GO terkenal.
5. Rachel Quirico
Rachel adalah salah satu host atau pembawa acara yang sering muncul di turnamen besar untuk game Blizzard. Setelah Hearthstone dan Heroes of The Storm, ia juga sering muncul di turnamen Overwatch. Sekarang ini, ia merupakan bekerja untuk ELEAGUE, penyelenggara turnamen esports yang dibentuk oleh TBS (Turner Broadcasting).
6. Tomber “spicyramen” Su
Spicyramen adalah managing director di High School Starleague, organisasi yang fokus merangkul dan mengembangkan ranah esports di level sekolah dan universitas, mulai dari mengadakan turnamen dan berinterarksi dengan banyak tim.
7. Gabriel “FalleN” Toledo
FalleN adalah kapten dari tim CS:GO SK Gaming. Tahun 2016 ia berhasil membawa timnya memenangkan dua turnamen Major, menjadikan SK Gaming sebagai salah satu tim CS:GO terbaik di dunia.
8. Josh Watson
Josh Watson adalah game developer di Psyonix, perusahaan yang membuat Rocket League. Ia juga merupakan kepala penyelenggara Rocket League Championship Series Live International Finals yang berhasil menarik perhatian 1 juta penonton di bulan Agustus lalu.
9. Noah Winston
Noah Winston adalah CEO organisasi esports Immortals. Sekarang ini organisasinya sudah memiliki tim atau pemain di League of Legends, CS:GO, Overwatch, dan Super Smash Bros.
10. Andrey “Reynad” Yanyuk
Reynad awalanya adalah pemain Hearthstone yang cukup terkenal. Tidak cuma itu, ia juga adalah pendiri dan CEO Tempo Storm, organisasi yang sekarang ini memiliki tim dan pemain di Hearthstone (termasuk dirinya), League of Legends, Overwatch, World of Warcraft, dan Super Smash Bros.
Munculnya 10 nama dari industri esports ini cukup mengejutkan mengingat daftar ini mencakup industri gaming secara keseluruhan, mulai dari developer game sampai perusahaan hardware. Mengingat industri esports sedang cukup booming, bukan tidak mungkin tahun depan kita akan melihat lebih banyak nama yang berasal dari esports di daftar ini.