Hearthstone

PVP Esports Championship Cabang Hearthstone Resmi Menjadi HCT Singapore, Pendaftaran Dibuka Rabu

Beberapa waktu lalu, kami sempat mengumumkan turnamen PVP Esports Championship di Singapura. Diadakan di awal bulan Oktober nanti, PVP Esports Championship ini mempertandingkan tiga cabang game, yaitu Dota 2, Arena of Valor, dan Hearthstone. Nah, cabang Hearthstone di turnamen ini baru saja diumumkan sebagai HCT Singapore alias termasuk dalam rangkaian Pro Circuit Hearthstone musim ini.

Untuk kamu yang belum tahu, salah satu bagian dari Pro Circuit di Hearthstone adalah HCT Tour Stops. Setiap bulannya, Blizzard akan mengadakan turnamen resmi di berbagai kota di tiga regional terpisah, Asia-Pasifik, Eropa, dan Amerika. Turnamen bulanan ini bersifat terbuka, menjanjikan hadiah yang cukup besar, dan yang paling penting, memberikan poin Pro Circuit untuk mereka yang finish cukup tinggi.

Poin Pro Circuit ini sendiri adalah syarat untuk bisa masuk ke Seasonal playoff dan berkesempatan maju ke Seasonal Championship, satu-satunya pintu untuk masuk ke World Championship tahun ini. Cara lain untuk mendapatkan poin Pro Circuit adalah dengan rank tinggi di ladder. Namun mengingat persaingan di ladder sangat ketat, Tour Stop adalah alternatif yang bagus jika lokasinya bisa kamu jangkau.

hct-singapore-pvp-esports-hadiah

Nah, PVP Esports Championship sendiri ternyata resmi diumumkan sebagai Tour Stop untuk regional Asia-Pasifik di bulan Oktober nanti. Karena lokasinya yang sangat dekat dari Indonesia, ini jelas kesempatan buat kamu yang ingin mengejar poin Pro Circuit dari Tour Stops.

PVP Esports Championship sendiri akan dimulai dari tanggal 5 hingga 7 Oktober 2018. Khusus untuk Hearthstone, pendaftaran bersifat terbuka, alias siapa saja bisa ikut mendaftar. Hanya saja pesertanya dibatasi hanya untuk 128 orang saja. Jadi, jangan lupa mendaftar jika kamu ingin ikut serta dan datang langsung ke lokasi turnamen di bulan Oktober nanti.

Pendaftaran PVP Esports Championship cabang Hearthstone dibuka tanggal 29 Agustus melalui link ini.