BeritaFree Fire

Selain Juara, EVOS Esports Juga Sapu Bersih Statistik dan MVP MAX 2020 Alpha Series

Akhir pekan lalu, EVOS Esports berhasil keluar sebagai juara MAX 2020 Alpha Series. Tidak hanya itu, mereka juga finis sebagai juara dengan performa yang cukup solid dengan selisih 300 poin dari tim peringkat terakhir yaitu Boss Knightmare. Performa gemilang mereka tidak hanya diperlihatkan dalam skor, tapi juga statistik serta performa individual.

Melihat kembali statistik final MAX 2020, EVOS Esports juga menyapu bersih prestasi individual dan kolektif di sektor lain. Mereka adalah satu dari dua tim yang mendapatkan Booyah paling banyak, yaitu dua dari total tujuh ronde. Satu lagi tim yang juga mendapatkan dua Booyah adalah runner-up Boss Knightmare.

statistik-final-MAX-2020-Alpha-Series-1

Tapi perbedaan yang mencolok langsung terlihat di statistik kill, baik secara kolektif maupun individu. EVOS Esports berhasil menjaring total 45 kill, lebih tinggi dari tim-tim lain seperti Boss Knightmare dengan 41 kill dan NXL Lucky dan BOOM Esports dengan 32 kill.

Secara individu, pemain yang mendapatkan kill terbanyak juga adalah pemain EVOS Esports yaitu Sam-13 dengan total 15 kill. Menyusul di bawahnya adalah Heyyu dari BOOM Esports dan MR05fml, masing-masing dengan 14 dan 13 kill.

Karena memegang perolehan kill terbanyak, Sam-13 berhak mendapatkan gelar MVP di final MAX 2020 Alpha Series. Ia berhak mendapatkan satu unit Brazen Gaming Chair yang merupakan salah satu sponsor MAX 2020 Alpha Series.

statistik-final-MAX-2020-Alpha-Series-2

EVOS Esports hadir di final MAX 2020 Alpha Series setelah menyapu bersih final kualifikasi pertama di bulan Mei lalu. Tidak hanya itu, dominasi tersebut juga disertai dengan performa yang gemilang dari keempat pemainnya. Meskipun menghadapi lawan yang lebih sulit di final, tampaknya EVOS tetap bisa memperlihatkan bahwa mereka adalah tim yang terbaik di turnamen ini.


MAX 2020 Alpha Series diselenggarakan oleh Metaco dan didukung langsung oleh Garena selaku publisher Free Fire. Turnamen ini juga disponsori oleh Pond’s Men, Astra Honda Motor, Samsung, Brazen, dan Teh Pucuk Harum.

Selama periode turnamen ini kami juga mengadakan photo contest dari Teh Pucuk Harum. Kontes ini dimulai dari tanggal 11 Juli dan berhadiah Diamond Free Fire untuk 28 orang pertama. Untuk instruksi dan langkah mengikuti kontes, kamu bisa mengunjungi halaman ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *