Free Fire

5 Rekomendasi Pet Free Fire Terbaik di Tahun 2023

Seiring berjalannya waktu, Free Fire mulai menawarkan grafis berkualitas HD yang begitu memukau, bersama dengan mekanisme gameplay yang imersif. Kemudian, Free Fire juga menampilkan berbagai konten lainnya, termasuk outfit, karakter, pet, dan banyak lagi. Faktanya, Garena telah menambahkan puluhan entitas hewan berbeda yang dapat kita beli dan ability mereka juga dapat digunakan untuk membantu kita memenangkan match.

Namun, karena game ini menawarkan banyak pilihan pet, kita pun harus pintar-pintar memilih pet-nya. Pada artikel ini kami akan menawarkan lima pet Free Fire terbaik yang ideal untuk digunakan.

Beaston

Pet Free Fire

Beaston adalah salah satu pet keren yang tersedia di dalam Free Fire yang sempurna untuk dimainkan di mode Ranked dan juga mempunyai ability Helping Hand yang dapat meningkatkan range lemparan kita. Ability ini akan membantu kita untuk melumpuhkan musuh dari jarak yang lebih jauh dengan memanfaatkan granat.

Falco

Pet Free Fire

Falco adalah pilihan pet yang bagus untuk para player yang ingin meningkatkan tier-nya mereka di Free Fire. Dia menawarkan skill Skyline Spree, yang memainkan peran penting dengan menawarkan peningkatan 25% dalam hal diving speed saat menggunakan parasut dan meningkatkan gliding speed sebesar 15%.

Rockie

Pet Free Fire

Rockie muncul dengan dilengkapi skill Stay Chill. Skill ini sangat berguna karena dapat mengurangi periode cooldown dari skill aktif sebesar 6%, yang mana angka tersebut meningkat ke 15% saat Rockie telah kita upgrade sepenuhnya.

Ottero

Tips FF

Pet terbaik Free Fire selanjutnya adalah Ottero. Makhluk ini hadir dengan skill yang fantastis bernama Double Blubber. Dengan menggunakan Treatment Pistol atau Med Kit (level 1), kita akan mendapatkan sejumlah EP (Energy Points) dan 35% HP (Health Points), yang mana skill ini dapat berguna untuk mengalahkan musuh di pertempuran jarak dekat.

Mr. Waggor

Tips FF 1

Mr. Waggor adalah salah satu hewan peliharaan yang paling dicari di Free Fire, karena dia memiliki skill Smooth Gloo, ability satu ini cukup handy di beberapa situasi. Pet satu ini dapat menghasilkan granat gloo wall setiap 120 detik pada saat kita kehabisan gloo wall.

Silahkan coba satu-persatu pet di atas, dan cari mana yang cocok dengan gameplay kamu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *