BeritaDota 2

Inilah Peserta DPC 2021 SEA Upper Division!

Mulainya DPC pada tahun 2021 tentu membuat tim-tim Dota 2 mulai kembali bergairah termasuk tim-tim Asia Tenggara. Selain karena karir yang menjamin selama satu musim, DPC 2021 membawa banyak perubahan dan Valve akhirnya memberikan harapan untuk tim-tim Dota 2 yang tetap ingin melanjutkan asa untuk bertanding di setiap event Dota 2.

Setelah selesainya kualifikasi tertutup babak pertama, akhirnya kita dapat mengetahui tim apa saja yang akan bertanding di DPC 2021 SEA upper division. Delapan tim yang akan bermain di divisi teratas ini tentunya harus mempersiapkan diri agar dapat menjadi juara DPC 2021 SEA upper division untuk pertama kalinya.

Sebelumnya, tim Indonesia, BOOM Esports berhasil menjadi tim yang diundang tanpa kualifikasi bersama Fnatic, TNC Predator dan T1. Keempat tim ini berhasil menjadi tim yang diundang karena konsistensi yang diberikan oleh mereka dalam tim terkuat. Sementara itu, empat tim lain harus dipilih melalui closed qualifier. Keempat tim yang berhasil lolos dari kualifikasi adalah Neon Esports, 496 Gaming, Execration dan Vice Esports.

DPC 2021 SEA upper division sendiri akan dimulai pada 18 Januari 2020 mendatang yang berlangsung selama sebulan lebih hingga 27 Februari 2020. Juara pertama nantinya akan langsung lolos ke playoff Major sementara juara kedua akan lolos ke babak grup Major. Selain itu, posisi ketiga juga akan mendapatkan tempat di kualifikasi Wild Card yang akan bertarung bersama region lain untuk slot di Major. 

Juara pertama hingga kelima akan mendapatkan poin DPC sementara peringkat 7-8 akan langsung turun ke lower division yang tentunya membuat tim-tim harus bertarung dengan keras pada DPC kali ini. Tentunya, kita harus mendukung tim kesayangan kita agar dapat bertahan hingga akhir.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *