Neon Esports Berhasil Bertahan di Closed Qualifier DPC SEA 2023
Neon Esports adalah tim yang berasal dari Filipina dan dilatih oleh ChuaN. Neon Esports baru-baru ini kedatangan salah satu pemain Indonesia yang dipindahkan dari Neon Atomic, yaitu Hated. Dia saat ini memperkuat Neon Esports dan bermain di role hard support. Selain itu, Neon Esports juga merekrut dua pemain baru mereka yang berasal dari Mongolia untuk mengisi dua kursi tersisa.
Perjalanan Hated di Neon Esports baru saja dimulai. Namun, kemarin Hated harus bertemu dengan pemain Indonesia lainnya pada ronde pertama closed qualifier. Neon Esports berjumpa dengan Spawn Team, tim asal Vietnam yang diperkuat oleh empat talenta muda Indonesia. Saat itu, Neon Esports harus menelan kekalahan 0-2 dan membuatnya turun ke lower bracket dan menghadapi Atomic Esports.
Saat menghadapi Atomic Esports, Neon Esports mulai menunjukan taringnya dan menang mudah atas Atomic Esports dengan skor 0-2, menutup kedua game di bawah 50 menit. Hasil kemenangan ini tentunya membuat Atomic Esports harus gugur dari perebutan kursi menuju DPC SEA Divisi Dua sekaligus membuka harapan Neon Esports. Namun pada ronde kedua lower bracket, mereka akan berjumpa dengan Lilgun atau Spawn Team yang tentu akan memperberat perjuangan mereka.
Bila Neon Esports kalah di sini, maka mereka harus menunggu DPC SEA 2023 Tour 2 untuk mencoba mengikuti turnamen resmi dari Valve. Saat ini, Neon Esports bukan hanya terdaftar dalam turnamen Valve, namun mereka juga sedang bermain di turnamen tier tiga yaitu, Moon Studio Campfire, menggunakan roster yang sama. Pada turnamen ini, Neon Esports berhasil menahan imbang XERXIA, Atlantis dan IG.Vitality serta berada di urutan ketiga pada klasmen sementara.
Neon Esports akan kembali bermain lagi hari besok pada match awal sambil menunggu siapakah yang kalah antara Lilgun atau Spawn pada babak upper bracket. Bila mereka menang, maka mereka akan bermain lagi di hari selanjutnya. Untuk turnamen Moon Studio Campfire, nampaknya memberikan napas untuk tim-tim yang mengikuti closed qualifier ini dengan mengatur jadwal mereka sebaik mungkin.