Na’Vi Melakukan Perubahan Besar dengan Merombak Roster Dota 2 Mereka
Pandemi COVID-19 memaksa semua pemain profesional untuk bertanding secara online. Namun, pertandingan online membuat beberapa tim sangat tidak konsisten sehingga memaksa mereka untuk berkali-kali merombak roster mereka.
Salah satu tim yang berani melakukan perombakan roster ini adalah salah satu tim terkuat asal region CIS, Natus Vincere yang kembali melakukan perombakan roster. Na’Vi mengeluarkan tiga pemain dan satu pelatih mereka sekaligus di dalam line-up mereka. Tentu saja, perubahan ini dapat dikatakan perombakan besar-besaran mengingat dalam satu periode, Na’Vi dengan berani keluar dari zona nyaman mereka dan memilih untuk mengganti roster mereka dengan yang lebih baru.
Adapun ketiga pemain yang dikeluarkan adalah Vladyslav “Crystallize” Krystanek, Pavel “9pasha” Khvastunov, Nikita “young G” Bochko, dan pelatih Andrey “Mag” Chipenko. Hal ini membuat roster Na’Vi hanya menyisakan dua pemain saja yaitu Illias “Illias” Ganeev dan Alexander “Immersion” Hmelevskoy yang berasal dari negara Rusia.
Huge changes in our Dota 2 roster and a new approach to player selection!
— NAVI (@natusvincere) September 18, 2020
📰: https://t.co/ih1BidAmIS#navination #Dota2 pic.twitter.com/YFVWeUUXOS
“Saya adalah fans berat Dota dan hadiah terbesar bagiku sebagai fans adalah menyaksikan kemenangan indah dari orang-orang yang didukung. Kami sangat meyakini bahwa kerja keras akan membuahkan hasil namun kali ini, terlepas dari waktu dan kepercayaan dari club, sayangnya hal tersebut tidaklah berhasil,” sebut Aleksey “xaoc” Kucherov, CEO dari Natus Vincere mengenai pelepasan ini.
Tentu saja, perombakan besar-besaran ini membuat fans akan bertanya-tanya apakah langkah Na’Vi berikutnya. Kekosongan tiga pemain dan satu pelatih tentu saja menjadi PR besar bagi Natus Vincere untuk menghadapi turnamen selanjutnya.