Dota 2Lainnya

Melalui GLP, ESID Siap Membangun Ekosistem Esport Indonesia

Electronic Sports Indonesia atau yang lebih dikenal dengan sebutan ESID, berkomitmen untuk memajukan esports Indonesia melalui Gamers Land Party 2019. Event nobar The International kesembilan yang diadakan pada tanggal 24 dan 25 Agustus di Jatim Expo Surabaya ini bertujuan untuk membantu pemerintah dalam menyebarkan esports di tanah air.

Direktur Operasional PT ESID, Victorinus Tanjaya mengaku sudah siap melatih anak muda Indonesia untuk menjadi atlet esports profesional. Caranya dengan membuka lembaga pengkaderan para gamers dengan tujuan mendidik calon atlet esports di Indonesia.

Dia berpandangan, pada umumnya seseorang akan bermain game pada usia 16 sampai 21 tahun. Setelah umur tersebut, seorang atlit esports sudah tidak produktif lagi karena pasti tergeser oleh talenta muda. Namun melalui lembaga pengkaderan yang telah disiapkan ESID, karir seseorang di esports tidak akan berakhir karena bisa menjadi hal yang lain seperti pelatih hingga komentator atau shoutcaster.

Menurut Christian Suryadi selaku Direktur Pengembangan Bisnis ESID, event GLP 2019 akan menjadi pintu masuk bagi ESID untuk menciptakan ekosistem esports di tanah air. Dia juga mengungkapkan GLP 2019 merupakan wadah berkumpulnya para gamer dari berbagai platform, sekaligus untuk menunjukkan bahwa esports adalah salah satu industri baru yang akan berkembang pesat baik dari sisi sosial maupun ekonomi.

“Ajang ini kami hadirkan untuk memberikan wadah bagi para penggemar game dan esports di tanah air. Kami berupaya untuk membangun ekosistem digital entertainment lifestyle bagi masyarakat di Indonesia,” tutur Christian Suryadi, Direktur Pengembangan Bisnis PT ESID.

Christian melanjutkan bahwa GLP 2019 rencananya diikuti lebih dari 10.000 pengunjung dan menjadikan ajang ini sebagai kopi darat (kopdar) komunitas game terbesar di Indonesia. “Kami ingin para gamer di Indonesia bisa saling berinteraksi dan berbagi pengetahuan serta pengalaman mereka tentang esports.” ujarnya.

Belly Overseer

Esports Shoutcaster, Journalist, Talent Agency, Social Media Specialist World changed by your example