Ligagame Adakan Kualifikasi WCA 2017 Dota 2 Indonesia, Mulai dari Kualifikasi Terbuka Minggu Depan
Beberapa minggu lalu, kualifikasi WCA 2017 Dota 2 untuk wilayah Asia Pasifik sudah usai. RRQ yang menjadi satu-satunya perwakilan Indonesia di kualifikasi tersebut berhasil lolos dari fase grup, namun kandas di fase playoff dan harus merelakan dua tiket WCA 2017 ke Mineski dan Execration.
Namun bukan berarti kita tidak akan melihat perwakilan Indonesia di turnamen tersebut. Berkat kerja sama dengan pihak WCA, Ligagame mengatakan bahwa Indonesia akan dijamin mendapatkan slot di turnamen tersebut melalui kualifikasi lokal. Nah, kualifikasi lokal tersebut akan dimulai dalam waktu dekat.
Dalam pengumumannya, Ligagame mengumumkan bahwa kualifikasi Indonesia untuk WCA 2017 akan terdiri dari tiga fase, yaitu kualifikasi terbuka, fase grup, lalu playoff. Fase grup kualifikasi ini akan terdiri dari delapan tim. Enam di antaranya adalah yang diundang langsung, yaitu Rex Regum Qeon (RRQ), EVOS Esports, BOOM.ID, Pandora Esports, The Prime NND (TP.NND), dan Recca Esports. Dua tim sisanya adalah tim pemenang kualifikasi terbuka yang akan diadakan sebanyak dua kali.
Kualifikasi kemudian akan dilanjutkan ke fase playoff yang akan dimainkan dengan format double elimination. Dua tim terbaik kemudian berhak terbang ke China mewakili Indonesia di WCA 2017.
Sayangnya, kami belum mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai format pertandingan di kualifikasi, fase grup, dan playoff, serta berapa banyak tim yang berhak maju ke babak playoff. Kami sudah menghubungi pihak Ligagame dan akan memberikan informasi lebih lanjut sesegera mungkin.
Kualifikasi terbuka akan diadakan pada tanggal 14 dan 15 Agustus 2017, dan pendaftaran sudah dibuka sejak hari ini secara gratis. Jadi, jangan sampai ketinggalan dan daftarkan timmu segera.