Inilah Tim Pemenang Kualifikasi ESL One Hamburg 2019
ESL One Hamburg 2019 akan dimulai tanggal 25 Oktober nanti, kurang lebih seminggu sebelum Minor pertama. Menyambut itu, rangkaian kualifikasi untuk turnamen ini juga sudah selesai akhir pekan lalu.
Kualifikasi ESL One Hamburg 2019 diadakan di empat regional yaitu Eropa, China, Amerika, dan Asia Tenggara. Selain itu ada juga satu turnamen kecil yang berhadiah satu slot turnamen untuk pemenangnya.
Regional Eropa dimenangkan oleh Vikin.gg yang terdiri dari beberapa pemain lama seperti Bone7 dan Chappie. Mereka berhasil mengalahkan tim seperti Winstrike serta FlyToMoon. Kualifikasi China dimenangkan oleh Invictus Gaming (IG) yang berhasil mengalahkan tim yang di atas kertas lebih kuat seperti RNG dan Team Aster.
We made it Fam! GG SGD! With that 3-0 victory we have qualified to the ESL One Hamburg 2019 Main Event! See y'all at Hamburg, Germany!
Stay tuned for our next update! #GeekFam #Dota2 #WhereGeeksBelong #OnceAGeekAlwaysAFam #SummonYourStrength #PredatorGaming pic.twitter.com/czsA9PNDGF
— Geek Fam (@TeamGeekFam) September 29, 2019
Geek Fam yang sekarang punya roster yang cukup kuat berhasil memenangkan kualifikasi Asia Tenggara. Sayangnya ini berarti tim Indonesia BOOM Esports harus gagal lolos dari kualifikasi ini. Terakhir, Fighting Pepegas berhasil mengalahkan J.Storm untuk memenangkan kualifikasi Asia Tenggara.
Satu lagi slot peserta untuk turnamen ini diperebutkan di sebuah turnamen bernama Hamburg Invitational. Turnamen tersebut diikuti oleh beberapa tim tier dua Eropa dan juga CIS dan dijuarai oleh Gambit Esports.
Selain lima tim tersebut, ESL One Hamburg 2019 juga diikuti oleh tujuh tim yang mendapatkan undangan langsung. Tapi hingga hari ini baru empat tim yang dikonfirmasi akan hadir yaitu Virtus.Pro, TNC Predator, Vici Gaming, dan Ninjas in Pyjamas.
Menurut kamu, siapa yang akan keluar sebagai juara di turnamen ini dan mendapatkan momentum untuk Minor dan Major yang hadir tidak lama setelahnya?