Berita

Riot Games Tawarkan Hadiah Menggiurkan untuk Temukan Bug

Siapa yang tidak tertarik dengan hadiah mencapai miliaran rupiah hanya dengan menemukan bug? Riot Games, developer di balik game VALORANT dan League of Legends (LoL), baru saja meluncurkan program bounty yang menjanjikan uang tunai fantastis bagi siapa saja yang bisa mengidentifikasi celah keamanan atau bug di dua game besar mereka.

Sekilas Tentang Program Bounty Riot Games

bounty riot games

Riot Games membuka pintu lebar-lebar bagi para pemain, ethical hackers, hingga peneliti keamanan siber untuk ikut serta dalam program tersebut. Dengan hadiah mulai dari US$250 (sekitar Rp3,96 juta) hingga US$100.000 (sekitar Rp1,58 miliar), hadiah yang ditawarkan disesuaikan dengan tingkat kesulitan dan jenis bug yang ditemukan.

Program ini ditujukan untuk:

  • Meningkatkan kualitasn gameplay.
  • Memerangi cheater dan hacker.
  • Memberikan rasa aman pada pemain.

Teknologi Anti-Cheat yang Digunakan Riot Games

Sebagai langkah proteksi, Riot Games telah lama menggunakan Vanguard, sistem anti-cheat canggih yang beroperasi di tingkat kernel pada PC. Sistem ini dirancang guna mendeteksi berbagai macam bentuk kecurangan, seperti:

  • Aimbot.
  • Eksploitasi perangkat keras.
  • Perilaku mencurigakan lainnya.

Meski efektif, Vanguard juga sempat menuai kontroversi karena dianggap terlalu invasif terhadap privasi pengguna. Namun, Riot Games berkomitmen untuk terus memperbaiki sistem ini demi menciptakan enviromnent bermain yang lebih adil.

Komunitas dan peneliti keamanan menyambut baik langkah yang diambil Riot Games tersebut. Banyak yang merasa tertantang untuk mencoba peruntungan mereka dan mendapatkan hadiah besar. Tetapi, topik mengenai program Vanguard tetap menjadi perdebatan. Beberapa pemain mengapresiasi efektivitasnya, tetapi tidak sedikit pula yang mengkritik pendekatan Riot Games terhadap privasi pengguna.

Bagaimana Cara Ikut Serta?

bounty riot games

Jika kamu merasa memiliki kemampuan untuk menemukan bug atau celah keamanan, kamu bisa bergabung program ini melalui halaman resmi Riot Games. Berikut langkah sederhana untuk memulai:

  • Masuk ke halaman bounty resmi Riot.
  • Teliti sistem atau gameplay Valorant dan LoL untuk menemukan celah yang berpotensi merugikan.
  • Berikan laporan detail kepada Riot Games. Semakin lengkap laporan kamu, semakin besar peluang pula untuk mendapatkan hadiahnya.

Dengan insentif yang menggiurkan, para player dan peneliti diajak untuk bersama-sama menjaga kualitas dan keamanan game mereka. Apakah kamu siap menerima tantangan tersebut? Bug kecil yang kamu temukan bisa jadi bernilai jutaan rupiah, lho!

Sumber: HackerOne