BeritaDota 2

ESL Mengumumkan Turnamen Dota 2 ESL One Fall Bootcamp Edition

ESL baru saja mengumumkan turnamen Dota 2 terbaru mereka, ESL One Fall: Bootcamp Edition. Turnamen ini akan menampilkan tim terbaik dari wilayah EU/CIS dan beberapa tim yang melakukan bootcamp di Eropa untuk persiapan The International 10.

Turnamen ini juga menyediakan dua kualifikasi terbuka, yang memungkinkan tim mana pun di wilayah ini untuk ikut bersaing. Jika kalian tertarik untuk mencobanya kalian bisa mendaftar melalui melalui link ini.

Apa itu ESL One Fall: Bootcamp Edition?

Turnamen ini diperkenalkan sebagai ajang latihan bagi tim-tim yang lolos ke The International dan tim lain yang sedang mempersiapkan diri menjalani DPC berikutnya. Mengingat beberapa tim terbaik dunia hadir dalam turnamen ini, ESL One Fall: Bootcamp Edition merupakan tempat yang ideal untuk mengasah kerjasama tim dan strategi sebelum The Internasional dimulai.

Jadwal, Prizepool, dan Format ESL One Fall

Tahap open qualifier akan berlangsung dari 7-8 Agustus. Sedangkan closed qualifier baru akan dimulai pada tanggal 9 hingga 11 Agustus mendatang. Agenda utama turnamen ini dibuka dengan group stage lalu dilanjutkan dengan playoff. Babak group stage akan dimulai pada 21 Agustus, sedangkan babak playoff dimulai pada 26 Agustus.

Total hadiah untuk ESL One Fall adalah US$400.000 (Rp.5,7 miliar). Juara turnamen ini akan membawa pulang hadiah utama sebesar US$175.000 (Rp.2,5 miliar).

Karena turnamen ini memiliki beberapa tahap, maka setiap tahapnya memiliki format masing-masing. Open qualifier akan menjadi turnamen dengan format single elimination (best-of-one) hingga babak empat besar. Kemudian mereka akan bersaing kembali dalam pertandingan best-of-three untuk menjadi dua tim teratas yang maju ke closed qualifier.

Pada closed qualifier, empat tim invitational dan empat tim dari open qualifier akan bersaing dalam turnamen double elimination dengan sistem best-of-three untuk menentukan dua tim mana yang berhak mendapatkan slot ke group stage.

Di babak group stage, 12 tim yang berasal dari 10 tim undangan dan dua tim dari closed qualifier. Akan dibagi ke dalam dua grup yang masing-masing terdiri dari enam tim. Dua tim teratas di setiap grup akan maju ke upper bracket babak playoff, sedangkan tim peringkat ketiga dan keempat akan masuk ke lower bracket. Dua tim terbawah dari setiap grup tersingkir. Sistem Pertandingan di babak group stage akan menggunakan format round robin best-of-two.

Terakhir, babak playoff akan menggunakan format double elimination best-of-three. Kemudian format grand final adalah best-of-five.

Tim yang Bertanding di ESL One Fall: Bootcamp Edition

Sejauh ini baru lima tim yang telah diundang ke turnamen. Daftar tim peserta akan diperbarui saat muncul pengumuman baru. Tim yang diundang sejauh ini antara lain:

  • Alliance
  • Team Liquid
  • Team Spirit
  • T1
  • Thunder Predator

Cara menonton ESL One Fall: Bootcamp Edition

Meski open qualifier tidak akan di siarkan, para penggemar Dota 2 dapat menonton setiap pertandingan di semua fase turnamen lainnya melalui official Twitch ESL.