BeritaMobile Legends

Orange Esports Resmi Bubar Menjelang MPL MY Season 11 Dimulai!

Seluruh daerah memang sedang menjalankan kompetisi Mobile Legends Profesional League (MPL). Termasuk di daerah Malaysia. Namun, menjelang MPL MY Season 11 dimulai, Orange Esports justru membubarkan timnya.

Belum diketahui apakah alasan Orange Esports membubarkan timnya untuk MPL MY. Orange Esports sendiri adalah tim yang cukup kuat di MPL MY. Walaupun bubar, di MPL MY ada pengganti tim Orange Esports yang salah satunya merupakan tim besar di esports yaitu Team Secret. Organisasi yang awalnya fokus di DOTA 2 dan VALORANT tersebut akhirnya terjun ke kompetisi MPL MY untuk Season 11.

Orange Esports juga berterima kasih kepada para pendukungnya yang telah mendukungnya selama enam musim. Hal ini ditulis oleh Orange Esports melalui sosial medianya.

“Kami berterima kasih kepada Moonton, komunitas MLBB, sponsor, penggemar kami dan pemain yang kami miliki. Kami juga meminta para penggemar untuk terus mendukung Mobile Legends: Bang Bang,” tulis Orange Esports.

Orange Esports pertama kali masuk ke MPL MY pada musim yang ke-5. Saat itu mereka lolos lewat jalur qualifier karena MPL MY belum menggunakan sistem franchise league. Selama tujuh musim, hasil yang diraih oleh Orange Esports sebenarnya tidak terlalu buruk. Mereka selalu menjadi jajaran papan atas di MPL MY.

Namun, usaha mereka selalu terhenti di dua atau tiga besar. Mereka juga sering memberikan perlawanan kepada TODAK dan Team HAQ. Sayang nasib mereka belum beruntung.

Prestasi terbesar dari Orange Esports adalah meraih peringkat kedua di MPL MY Season 9 dan peringkat kelima di MSC 2022. Ini membuktikan bahwa Orange Esports adalah tim yang sangat kuat di kompetitif Mobile Legends.

Walaupun Orange Esports resmi membubarkan timnya jelang MPL MY Season 11, mereka mengindikasikan akan ada sesuatu yang baru, entah melakukan rebranding atau bisa saja bergabung dengan tim esports lain. Para pemain dari Orange Esports juga sudah pindah ke Team SMG.

Terima kasih Orange Esports yang sudah meramaikan MPL MY selama 6 musim!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *