ONIC Esports Susul RRQ di Upper Bracket Usai Mengalahkan EVOS
Juara reguler season MPL ID Season 8, ONIC Esports, berhasil memastikan langkah mereka ke final upper bracket playoffs setelah sukses meraih kemenangan 3-0 atas EVOS Legends, Jumat 22 Oktober 2021. Meski menang telak, hasil ini didapat ONIC Esports dengan cara yang cukup dramatis.
Pada game pertama, pertandingan berlangsung sengit. Kedua tim mampu bermain dengan baik, meski secara keseluruhan EVOS Legends lebih mendominasi. Keunggulan EVOS Legends ini sudah mereka dapatkan sejak early game. Makin lama, dominasi ini semakin jauh. Puncaknya pada menit 15, EVOS Legends sudah berhasil mendapatkan dua inhibitor turret ONIC Esports. Sementara semua turret EVOS Legends masih utuh.
Namun pada menit 17, ONIC Esports berhasil memenangi pertempuran dengan menjatuhkan lima player EVOS Legends dengan hanya kehilangan tiga pemain, ditambah mereka juga mendapatkan Lord. Hal ini menjadi harapan awal bagi ONIC Esports untuk membalikkan keadaan.
Sedangkan pada menit 19, giliran EVOS Legends yang sukses menjatuhkan tiga Hero ONIC Esports tanpa kehilangan pemain sama sekali. Hal ini membuat EVOS Legends kembali percaya diri untuk melakukan tekanan ke base lawan. Akan tetapi, permainan cerdik dari Butsss yang memainkan Balmond untuk mempertahankan base dan selamat dari maut menjadi titik balik bagi ONIC Esports.
Setelah Butsss berhasil selamat, para member ONIC Esports lainnya telah spawn dan membalikkan keadaan, hingga melakukan one strike push ke arah midlane dan langsung fokus menghabisi HP base EVOS Legends. ONIC Esports sukses meraih comeback dan memenangi game pertama pada menit 21 dengan skor kill 12-18.
Sementara pada game kedua, giliran ONIC Esports yang sukses mendominasi permainan sejak awal. Namun, kedua tim sama-sama bermain baik dan membuat permainan kembali berlangsung sengit.
Pada menit 20, EVOS Legends berhasil memenangi pertarungan di sekitar Lord pit hingga sukses menjatuhkan dua pemain ONIC Esports dan mendapatkan Lord. EVOS Legends pun langsung fokus untuk menghancurkan Top Lane bersama Lord dengan kekuatan penuh, tetapi justru hal ini yang menjadi awal bencana bagi EVOS Legends.
Hanya menjadikan Yu Zhong milik Butsss sebagai meat shield, ONIC Esports langsung berhasil mendapatkan tiga Hero EVOS Legends dan melancarkan serangan balik dan memenangi game kedua pada menit 23 dengan skor kill 23-16.
Pada game ketiga, EVOS Legends melakukan perubahan dengan menginstirahatkan Clover, mengembalikan REKT sebagai Gold Laner dengan memainkan Claude, dan menurunkan Luminaire sebagai Roamer dengan memainkan Selena. Memasuki menit 15, EVOS Legends mulai berhasil membalikkan keadaan dengan mendapatkan beberapa outer dan inner turret, dan juga Lord kedua.
Namun pada menit ke-19, ONIC Esports secara mengejutkan berhasil memenangi sebuah team fight hingga melumat semua hero EVOS Legends tanpa kehilangan satupun pemain. Hal ini membuat mereka leluasa untuk memastikan kemenangan dengan skor kill 17-6.
ONIC Esports Susul RRQ Hoshi Ke Final Upper Bracket
Hasil ini membuat ONIC Esports berhasil meraih kemenangan 3-0 yang terbilang sangat dramatis dan sengit. Membuat mereka berhak tampil di final upper bracket MPL ID Season 8. Mereka akan menghadapi RRQ Hoshi yang sudah terlebih dahulu lolos setelah sukses mengalahkan Alter Ego dengan skor telak 3-0.
Sementara bagi EVOS Legends, hasil ini membuat mereka harus turun ke lower bracket dan menghadapi Alter Ego. Kedua pertandingan ini baru akan digelar pada hari Sabtu 23 Oktober 2021.