Kemunculan GTA VI Bakal Berpengaruh pada Penjualan Konsol Current Gen?
Semangat para gamer kembali memuncak setelah pengumuman resmi Grand Theft Auto VI (GTA VI) oleh Rockstar Games pada akhir tahun 2023 lalu. Game ini diprediksi bakal menjadi salah satu rilisan terbesar di industri hiburan digital selama beberapa tahun mendatang. Dengan jadwal rilis yang direncanakan pada musim gugur tahun 2025, banyak analis memperkirakan GTA VI tidak hanya akan menghidupkan gairah para gamer, tetapi juga mampu mendorong lonjakan penjualan konsol current gen seperti PlayStation 5 dan Xbox Series X | S.
Perilisan game besar seperti GTA VI sering kali menjadi trigger utama dalam hal siklus penjualan perangkat keras. Konsol current gen yang saat ini menghadapi tren penurunan penjualan diyakini bakal mendapatkan dorongan besar berkat kehadiran game ikonik tersebut. Prediksi ini tidak muncul begitu saja, Strauss Zelnick, CEO Take-Two Interactive, telah mengungkapkan keyakinannya terhadap potensi lonjakan penjualan konsol di tahun 2025.
Pemicu Potensial untuk Konsol Current Gen

Sejak pengumuman perilisannya, para fans maupun analis industri mulai berspekulasi mengenai impact-nya terhadap pasar hardware, terkhususnya PlayStation 5 dan Xbox Series X | S. Zelnick meyakini bahwa daya tarik game ini cukup kuat untuk menghidupkan kembali minat konsumen terhadap konsol current gen, yang dalam kurun waktu beberapa tahun terakhir menunjukkan penurunan.
Menurut laporan internal dari Take-Two Interactive, meskipun penjualan perangkat keras sempat lesu, kehadiran game dengan daya tarik besar seperti GTA VI dapat membalikkan tren tersebut. Kehadiran fitur-fitur baru pada game serta peningkatan kualitas grafis yang hanya bisa dinikmati secara optimal di konsol current gen menjadi salah satu alasan terkuat di balik prediksinya.
PC Tetap Relevan di Tengah Lonjakan Konsol

Meski prediksi peningkatan penjualan konsol current gen nampak sangat optimistis, platform PC sendiri tidak akan kehilangan relevansinya. Zelnick menegaskan meskipun saat ini kontribusi pendapatan dari platform PC lebih kecil dibandingkan konsol, tetapi tren jangka panjangnya menunjukkan potensi pertumbuhan yang amat masif.
PC menawarkan fleksibilitas yang tidak dimiliki oleh konsol, mulai dari kustomisasi perangkat keras hingga dukungan mod game yang luas. Mengingat komunitas PC gaming sangat aktif berkreasi, segmen ini akan tetap menjadi pilar penting di ekosistem gaming global, meskipun di tahun-tahun mendatang “mungkin” tidak sepopuler konsol dalam konteks perilisan GTA VI. Namun, PC tetap dipandang sebagai platform yang bakal terus relevan untuk kedepannya.
Sumber: IGN