Berita

Inilah 8 Game Yang Akan Dipertandingkan Pada Asian Games 2022

Game esports Asian Games 2022 yang akan dipertandingkan akhirnya telah dirilis. Pihak Olympic Council of Asia (OCA) telah mengumumkannya secara resmi. Bahwa pentas olahraga Asia ke-19 ini akan diadakan di Hangzhou, China pada September 2022. Esports akhirnya akan masuk ke dalam cabang yang dipertandingkan.

Hal ini terjadi tentu karena berkembangnya dunia esports secara menyeluruh. Terutama di wilayah China dan Asia secara keseluruhan. Pengumuman soal ini terjadi konferensi pers video pihak OCA terkait Asian Games pada hari Rabu 8 September.

Berikut Adalah 8 Game Esports Yang Akan Dipertandingkan

Pada acara tersebut akhirnya pihak OCA mengumumkan akan ada delapan game esports yang medalinya akan diperebutkan oleh para atlit. Genre dari masing-masing game pun sangat beragam.

  • Arena of Valor Asian Games Version
  • Dota 2
  • Dream Three Kingdoms 2
  • EA Sports FIFA branded soccer games
  • HearthStone
  • League of Legends
  • PUBGM Asian Games Version
  • Street Fighter V

Game Demonstrasi:

  • AESF Robot Masters
  • AESF VR Sports

Game-game yang terpilih memang bisa dibilang memiliki popularitas yang cukup luas di seluruh Asia. Tak kaget jika pihak OCA memutuskan bahwa delapan game esports Asian Games 2022 di atas yang dipertandingkan.

Menariknya, dalam acara Asian Games 2022 ini, game mobile yang populer di Asia Tenggara, Mobile Legends justru tidak akan dipertandingkan. Hal ini jelas menimbulkan pertanyaan dari para penggemar esports.

Tidak hanya deretan game mobile populer di atas. Pada acara ini juga diikuti oleh dua game tambahan yaitu AESF Robot Masters dan AESF VR Sports.

Adanya dua game tambahan di gelaran tersebut ternyata mencuri perhatian banyak pihak. Karena keputusan ini dianggap membuat dunia esports akan semakin berkembang di masa mendatang.

OCA Optimis Bahwa Cabang Esports Asian Games 2022 Akan Sukses

Game esports Asian Games 2022 diyakini akan menjadi pusat perhatian tersendiri, menengok komunitas esports berkembang begitu besar dalam beberapa tahun ke belakang.

“Kami berharap dengan pengumuman ini tim-tim bisa memiliki waktu cukup untuk mempersiapkan diri mereka dan memulai dari babak kualifikasi,” Ujar dari Husain Al-Musallam, selaku General Director OCA pada situs resmi OCA.

“Saya percaya kami sudah menyiapkan segala hal dengan tepat demi memastikan tingkat persaingan yang tinggi. Serta menjanjikan tontonan menarik bagi fans maupun semua kalangan.”

“Kami di OCA berharap bisa bekerja sama dengan teman-teman di Asian Electronic Sports Federation dan Komite Organisasi Asian Games. Demi memastikan keberhasilan pelaksanaan esports di Asian Games 2022,” tutup Husain.

Nantinya, gelaran Asian Games 2022 baru akan dimulai pada 10 September 2022 mendatang. Gelaran ini nantinya akan digelar secara resmi di Hangzhou, China.