BeritaMobile Legends

Hadir dengan Prize Pool Besar, Inilah Pembagian Grup ESL Snapdragon Pro Series S3 Challenge Finals Mobile Legends!

Sebelum Mobile Legends Profesional League (MPL) Indonesia Season 12 dimulai, ada beberapa turnamen Mobile Legends yang sudah digelar. Turnamen yang sedang bergulir adalah ESL Snapdragon Pro Series S3 Challenge Finals. Diikuti oleh seluruh tim terbaik di Asia Tenggara, turnamen ini hadir dengan prize pool yang cukup besar, yaitu total Rp2,5 miliar. Turnamen ini sudah mencapai babak playoff. Pembagian grup untuk turnamen ini pun juga sudah digelar pada beberapa hari lalu.

Pembagian Grup ESL Snapdragon Pro Series S3 Challenge Final!

ESL Snapdragon Pro Series S3 Challenge Finals akan digelar pada akhir Juli 2023 nanti. Turnamen ini menghadirkan tim-tim profesional dari seluruh daerah Asia Tenggara. Setelah kemarin melakukan fase kualifikasi, akhirnya turnamen ini sudah mencapai babak playoff. Di babak playoff sendiri akan dibagi menjadi dua grup. Lalu, inilah pembagian grupnya.

Sumber Gambar: ESL Indonesia

Grup A:

  • ECHO
  • Burn X Flash
  • RSG SG
  • RSG PH
  • EVOS Icon
  • Yoodo Red Giants

Grup B:

  • TODAK
  • ONIC Esports
  • EVOS Legends
  • Bren Esports
  • AURA Fire
  • Bigetron Alpha

Seperti yang kalian lihat Grup B menunjukkan persaingan yang sangat sengit. Bagaimana tidak, tim-tim terbaik semuanya ada di Grup B. Dari MPL ID ada ONIC Espors, EVOS Legends, dan Bigetron Alpha. Lalu, dari MPL PH ada Bren Esports sebagai pemenang SEA Games 2023 kemarin. Terakhir ada TODAK sebagai pemenang MPL MY.

Di Grup A, hanya EVOS Icon yang menjadi perwakilan dari tim Indonesia. Saat di fase kualifikasi, EVOS Icon memang tampil gemilang dan maju ke babak playoff tanpa mengalami kekalahan. Mereka juga akan menghadapi tim-tim lain yang kuat seperti RSG SG dari Singapura, RSG PH, dan ECHO dari Filipina. Lalu, ada Yoodo Red Giants yang dipimpin oleh Arcadia. Terakhir, ada Burn X Flash tim kuda hitam MSC 2023 dari tim Kamboja.

Nah, itulah seluruh tim yang akan bertanding di ESL Snapdragon Pro Series nanti. Tentunya pertandingan yang tersaji akan sangat seru karena diikuti oleh tim-tim profesional yang kuat dari setiap daerahnya. Siapakah yang akan menjadi juara di ESL Snapdragon Pro Series S3 Challenge Finals?