Doom 64 Kemungkinan Bisa Dimainkan Secara Native di Konsol Modern
Doom 64, salah satu game paling legendaris di sepanjang sejarah industri game, tampaknya akan segera dapat dinikmati secara native di konsol generasi terbaru seperti PlayStation 5 dan Xbox Series X | S. Informasi ini muncul setelah adanya pembaruan rating dari Entertainment Software Rating Board (ESRB) untuk kedua konsol tersebut. Pembaruan semacam ini biasanya menjadi sinyal kuat bahwa sebuah game sudah siap dirilis dalam waktu dekat.
Sekilas Tentang Doom 64

Game ini pertama kali dirilis pada tahun 1997 sebagai game eksklusif untuk console Nintendo 64. Doom 64 dikenal sebagai salah satu judul paling dark dan atmosferik, yang menawarkan gameplay berbeda dibandingkan pendahulunya. Setelah bertahun-tahun, Doom 64 kembali mendapatkan perhatian melalui remastered yang dirilis pada 2020 untuk PlayStation 4, Xbox One, dan PC. Versi tersebut hadir dengan berbagai improvement serta tambahan chapter baru yang memperluas cerita klasiknya.
Pembaruan rating ESRB ini memicu rumor bahwa gamenya bakal segera tersedia untuk PlayStation 5 dan Xbox Series X | S. Meskipun belum ada pengumuman resmi dari Bethesda maupun id Software, pola serupa pernah terjadi di masa lalu. Contohnya, pembaruan rating sering kali mendahului pengumuman resminya, seperti yang terjadi pada re-release Felix the Cat pada 2023.
Tidak Tersedia untuk PC

Menariknya, tidak ada indikasi pembaruan untuk versi PC dalam rating terbarunya. Meski begitu, pemain PC tetap memiliki akses ke Doom 64 melalui platform seperti Steam, lengkap dengan dukungan mod yang memungkinkan kontennya lebih kaya lagi.
Walaupun gamenya sendiri sudah sangat berumur, tetapi komunitas modding Doom sangat aktif selama bertahun-tahun lamanya dan berhasil menciptakan berbagai mod keren yang membuat Doom 64 tetap relevan di era game modern.
Perlu dicatat bahwa Bethesda memiliki sejarah meluncurkan port Doom klasik secara diam-diam tanpa banyak gembar-gembor. Misalnya, beberapa port Doom klasik sebelumnya tiba-tiba muncul di platform digital tanpa ada pemberitahuan sebelumnya. Dengan pendekatan serupa, Doom 64 untuk PlayStation 5 dan Xbox Series X | S mungkin saja diluncurkan dengan metode serupa.
Selain kabar tentang game tersebut, rumor lain mengenai seri terbaru dari franchise Doom juga semakin kuat. Salah satu rumor yang beredar adalah tentang proyek baru berjudul Doom: The Dark Ages, yang dikabarkan diumumkan pada Januari 2025.
Jika rumor ini benar, Bethesda tampaknya berencana menggunakan perilisan ulang Doom 64 sebagai upaya untuk membangun hype sebelum mengungkap iterasi terbarunya.