Berita

Jadwal dan Format Cabor Crossfire SEA Games 2023 Kamboja

Selain skuad VALORANT dan Mobile Legends Bang Bang (MLBB) putra dan putri, yang sudah diumumkan lebih dulu oleh Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI), PBESI juga telah mengumumkan skuad timnas Crossfire Indonesia, untuk bertanding di SEA Games 2023 Kamboja. Rilisnya skuad timnas Crossfire Indonesia ini diumumkan oleh PBESI melalui instagram resminya, pada Jumat (5/5) minggu lalu.

PBESI sudah mengantongi sejumlah nama atlet timnas Crossfire Indonesia yang bakal bermain di SEA Games 2023 Kamboja. Skuad timnas Crossfire Indonesia, terdiri dari enam orang pemain, di antaranya Kautsar Faruqurrohman Ekatama, Ivan Supardi, Samuel Santosa, Muhammad Adrian Setiawan, Jason Adrian, serta Riddho Putra Muharam. Keenam atlet ini akan mendapat arahan melalui tiga pelatih yang kompeten seperti Andrew Joseph, Christian Indra Sudarsana, serta Derry Alviano.

sumber: facebook/PBESI

Dengan dirilisnya skuad timnas Crossfire Indonesia oleh PBESI, organisasi yang menaungi esports Indonesia tersebut tentunya berharap penuh dari semua atlet-atletnya ini. “Kontingen CrossFire Timnas Esports SEA Games ke-32 Kamboja 2023 sudah siap mengharumkan Indonesia,” tutur PBESI.

PBESI tentunya juga memberi semangat kepada atlet-atlet yang bertanding, termasuk atlet timnas Crossfire Indonesia. PBESI juga berharap timnas Crossfire Indonesia bisa meraih emas pada SEA Games 2023 Kamboja.

“Semangat untuk para atlet-atlet kebanggaan Merah Putih, terus berikan kontribusi terbaik kalian agar #IndonesiaEmasItuNyata,” ujar PBESI.

Indonesia bakal bertanding dengan empat negara lain pada nomor kategori Crossfire ini, di antaranya tuan rumah Kamboja, Filipina, Vietnam, serta Laos. PBESI juga sudah merilis format pertandingan serta jadwal dari berlangsungnya nomor kategori Crossfire untuk Indonesia.

Format Pertandingan

Sumber: facebook/PBESI

Pertarungan di nomor kategori Crossfire terlebih dulu dimulai dari group stage. Pada stage ini, semua negara dibagi dalam dua grup, di mana pada grup A terdiri dari Filipina, Laos, serta tuan rumah Kamboja, sementara Indonesia masuk ke dalam grup B dan ditemani oleh Vietnam. Semua pertarungan di group stage menggunakan sistem single round robin dan setiap pertandingan dimainkan dengan format best of one (BO1).

Semua negara dipastikan lolos ke playoff, namun pada slot yang berbeda. Negara yang berada di posisi dasar setiap grup akan ditempatkan pada babak perempatfinal, sementara negara yang menjadi pemuncak akan ditempatkan pada babak semifinal.

Babak perempatfinal akan dimainfkan dengan format BO1, sedangkan babak semifinal akan menggunakan format best of three (BO3). Untuk perebutan medali perunggu dan emas akan menggunakan format best of five (BO5).

Jadwal Pertandingan Crossfire SEA Games 2023

Untuk jadwal nomor kategori Crossfire dalam cabor esports SEA Games 2023 Kamboja berlangsung pada tanggal 8 hingga 9 Mei minggu ini. Laga pertama dibuka dengan pertarungan antara tuan rumah Kamboja menghadapi Filipina. Indonesia akan berhadapan dengan Vietnam, sekaligus menutup pertandingan di group stage.

Berikut adalah detail jadwal pertandingan nomor kategori Crossfire SEA Games 2023 Kamboja.

8 Mei 2023

Group stage

Kamboja vs Filipina (11.00 WIB)
Filipina vs Laos (12.00 WIB)
Laos vs Kamboja (13.00 WIB)
Vietnam vs Indonesia (14.00 WIB)

Playoffs stage

Babak quarterfinal (15.00 WIB)
Babak semifinal (16.00 & 18.00 WIB)

9 Mei 2023

Perebutan medali perunggu (TBD)
Perebutan medali emas (TBD)

Sumber: facebook/PBESI

Cara Menonton

Untuk melihat rangkaian pertandingan dari nomor kategori Crossfire, penggemar atau komunitas bisa melihatnya melalui YouTube. Hingga berita ini ditulis, belum tersedia kanal YouTube resmi dari SEA Games 2023 Kamboja yang menayangkan pertandingan nomor kategori ini. Namun, komunitas bisa mencari kanal lain yang menayangkan semua pertandingan live streaming dari nomor kategori Crossfire, salah satunya adalah kanal resmi Vietnam eSports Federation.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *