Berita

CD Projekt Red Siap Bawa Game Terbarunya ke Console Nintendo?

Desas-desus mengenai perilisan game terbaru CD Projekt Red di console Nintendo semakin menguat. Kita semua tahu bahwa developer dibalik Cyberpunk 2077 dan The Witcher 3: Wild Hunt ini selalu punya kejutan menarik untuk para penggemarnya.

Indikasi Perilisan Game Baru di Konsol Nintendo

game cd projekt red

Saat ini, satu-satunya game CD Projekt Red yang tersedia di konsol Nintendo adalah The Witcher 3: Wild Hunt untuk Nintendo Switch. Game ini sukses besar dan menjadi salah satu game yang paling dinikmati di platform tersebut.

Walaupun Cyberpunk 2077 bisa dimainkan di Nintendo Switch melalui cloud streaming, akan tetapi game ini belum dirilis secara native di konsol tersebut. Meski begitu, beberapa game memiliki peluang besar untuk dirilis versi native-nya pada konsol Nintendo yang akan datang.

Konsol Penerus Nintendo Switch

Sebelumnya, Nintendo mengkonfirmasi bahwa penerus dari Switch sedang dalam tahap pengembangan dan akan diumumkan “di tahun fiskal ini”. Dengan adanya perangkat keras Nintendo baru, peluang CD Projekt Red untuk merilis game-game mereka di konsol baru ini semakin besar lagi.

Lowongan Kerja di CD Projekt Red

game cd projekt red

Dilansir laman GameRant, belum lama ini CD Projekt Red membuka lowongan kerja untuk posisi Senior Compliance QA Analyst yang menyebutkan konsol Nintendo sebagai salah satu platform yang harus diakomodasi pada kerangka kerja QA.

Posisi ini mengharuskan kandidat untuk “mengembangkan pedoman dan kerangka kerja compliance QA” yang mencakup standar sertifikasi untuk berbagai platform termasuk Sony, Microsoft, Nintendo, dan Apple. Hal ini pun memperkuat indikasi bahwa CD Projekt Red sedang mempersiapkan game-game mereka untuk konsol Nintendo.

CD Projekt Red sendiri sebelumnya sudah bekerja sama dengan Nintendo untuk membawa The Witcher 3 ke Switch. Kerjasama ini berhasil dengan baik, sehingga kemungkinan besar mereka bakal melanjutkan kerjasama tersebut untuk game-game mendatang.

Proyek-Proyek CD Projekt Red Mendatang

CD Projekt Red saat ini sedang mengerjakan berbagai proyek menarik, termasuk The Witcher Remake. Game ini akan membawa para player kembali ke awal petualangan Geralt dengan grafis dan gameplay yang semakin modern. Selanjutnya, mereka dikabarkan tengah mengembangkan sekuel dari Cyberpunk 2077 yang detailnya masih belum diketahui.

Tidak hanya itu, CD Projekt Red juga sedang menggarap The Witcher 4 dan IP baru bernama Project Hadar. Kita pantau saja perkembangannya!