BeritaVALORANT

BOOM Esports Dan ONIC G Datangkan Pemain Baru ke Roster VALORANT!

Scene esports VALORANT di Indonesia nampaknya sedang mengalami bursa transfer yang panas dan besar. Beberapa waktu lalu BOOM Esports melepas Ncslasher sementara ONIC G melepas Rizkymd dan HeyNF. Lalu BOOM Esports mendatangkan Sentinel asal XCN dan juga mantan pemain Alter Ego Esports yaitu Frostmind. Selain Frostmind akhirnya BOOM Esports menghadirkan pemain baru yaitu Berserx dan Tehbotol. Hal ini diumumkan langsung melalui sosial media BOOM Esports.

https://www.instagram.com/p/CUr9JwSp63Q/

Ya, pemain yang didatangkan oleh BOOM Esports tidak lain adalah pemain yang sering menjadi rival dari BOOM Esports yaitu BerserX dan Teh Botol. Mereka adalah mantan pemain Alter Ego Esports yang berhasil menjadi top 3 SEA Playoff. BerserX sendiri merupakan pemain Jett dan Teh Botol merupakan pemain Initiator yang sering memainkan Skye. BOOM Esports sendiri akan bermain di Last Chance Qualifier (LCQ). Namun sampai saat ini memang BerserX dan Teh Botol belum diturunkan pada ajang LCQ hari kedua. Saat ini baru Frostmind saja yang bermain di BOOM Esports pada ajang turnamen LCQ.

Sementara itu di tim lain yaitu ONIC G mendatangkan dua pemain baru yaitu Ncslasher dan Lmemore. Ncslasher merupakan mantan pemain BOOM Esports, sementara Lmemore merupakan mantan pemain Alter Ego Esports. Mereka berdua akan menggantikan Rizkymd dan HeyNF yang sudah dilepas pada beberapa waktu lalu. Tentunya kedatangan mereka akan semakin memperkuat ONIC G.

Severine sendiri yang merupakan IGL dar ONIC G sebelumnya memang sudah memberi tahu bahwa pemain baru dari ONIC G akan segera diumumkan pada bulan Oktober. ONIC G saat ini sedang berpartisipasi di beberapa turnamen dan peforma mereka memang sedang naik. ONIC G juga sedang memperkuat chemistry dengan pemain baru yaitu Lmemore dan Ncslasher. Berarti sudah dipastikan jika mantan pemain Alter Ego Esports ini akan bermain di tim yang berbeda-beda.

Tentunya dengan datangnya pemain-pemain baru akan membuat scene esports VALORANT semakin menarik. Banyak tim yang melakukan perubahan pada roster sebelumnya. Tentunya bukan hanya BOOM Esports dan ONIC G yang melakukan perubahan. Ada Alter Ego Esports yang belum mengumumkan roster terbarunya. Kita tunggu saja bagaiamana jalannya esports VALORANT di Indonesia yang tentunya akan semakin menarik!