Level Infinite akan Merilis Honor of Kings Global, Bagaimana Nasib AOV?
Level Infinite merupakan salah satu perusahaan yang bekerja dengan Tencent Games. Kemarin, tetepatnya tanggal 7 Juni lalu, Level Infinite memberikan pernyataan yang cukup mengejutkan bahwa mereka dan TiMi Studios akan bekerja untuk merilis game Honor of Kings secara Global. Honor of Kings merupakan game MOBA asal Tencent Games yang dirilis di Tiongkok. Jika memang Honor of Kings akan dirilis Global ini akan berdampak pada game Arena of Valor.
Level Infinite akan Merilis Honor of Kings Global!
Jika kalian belum tahu, Arena of Valor adalah versi Global dari Honor of Kings. Sedangkan Honor of Kings hanya dirilis pada daerah China saja. Semua fitur dan gameplay Arena of Valor juga diambil dari Honor of Kings. Jadi jangan heran jika kalian melihat hero yang ada di Honor of Kings memiliki gameplay yang sama dengan Arena of Valor.
Yang menjadi perbedaan adalah dari nama hero dan tentunya fitur Honor of Kings lebih maju dibandingkan Arena of Valor. Namun yang membuat bingung para pemain Arena of Valor saat ini jika Honor of Kings dirilis secara Global, bagaimana nasib Arena of Valor? Sebab keduanya merupakan game yang serupa.
Sebenarnya turnamen internasional Arena of Valor World Cup (AWC) 2022 nanti juga akan sedikit berbeda. Tencent Games beberapa waktu lalu akan menggabungkan tim dari Honor of Kings dan Arena of Valor untuk dipertandingkan di AWC 2022. Versi Arena of Valor yang digunakan adalah versi yang berbeda di mana nantinya hero dari Honor of Kings akan bisa bergabung dengan Arena of Valor.
Jika memang begitu maka bukan tidak mungkin jika yang dikerjakan oleh Level Infinite dan TiMi Studios adalah menggabungkan Honor of Kings dan Arena of Valor. Namun ada juga sumber namun tidak resmi yang menyebutkan bahwa yang dirilis adalah bukan Honor of Kings versi MOBA melainkan Honor of Kings versi MMORPG Open World.
Sebelumnya Honor Of Kings memang mempunyai sebuah rencana untuk membuat Honor of Kings di versi MMORPG Open World. Pada game ini nantinya akan lebih fokus pada lore yang ada di Honor of Kings. Namun sayangnya pada pernyataan resmi Level Infinity hanya menyatakan Honor of Kings versi global tanpa menyebutkan lebih lanjut.
Jika Honor of Kings yang dirilis memang versi MMORPG Open World maka artinya game Arena of Valor masih akan menjadi versi Global dari Honor Of Kings. Level Infinite juga menyatakan bahwa Honor of Kings yang dirilis akan hadir pada akhir tahun 2022 nanti.